Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Champions: Munchen Habisi Benfica, Ajax Menang di Yunani

Bayern Munchen dan Ajax Amsterdam mencatat kemenangan dalam pertandingan matchday kelima Grup E Liga Champions Eropa.
Striker Bayern Munchen Robert Lewandowski/Reuters-Michael Dalder
Striker Bayern Munchen Robert Lewandowski/Reuters-Michael Dalder

Bisnis.com, JAKARTA – Bayern Munchen dan Ajax Amsterdam mencatat kemenangan dalam pertandingan matchday kelima Grup E Liga Champions Eropa, yang sebenarnya tidak mereka perlukan lagi karena telah lolos ke 16 besar sejak matchday keempat.

Klasemen hingga matchday keempat, Munchen teratas dengan nilai 10, diikuti Ajax 8, Benfica 4, dan AEK Athens 0. Dengan demikian, apa pun hasil pertandingan matchday kelima, Munchen dan Ajax tak tertahankan untuk melaju ke fase knock out serta sebaliknya Benfica dan AEK telah tersingkir.

Bermain di Allianz Arena di Munchen, Jerman, pada Rabu (28/11/2018) pagi WIB di hadapan sekitar 70.000 pendukungnya, Munchen ‘mengamuk’ dan telah unggul tiga gol saat rehat atas tamunya dari Portugal, Benfica.

Pemain sayap asal Belanda Arjen Robben mencetak dua gol pada menit ke-13 dan 30, serta ujung tombak Polandia Robert Lewandowski melesakkan gol ketiga pada menit 36.

Pada babak kedua, hanya dalam hitungan detik setelah kick off, Benfica sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 3-1 lewat gol Gedson Fernandes.

Namun, Munchen dua kali lagi menjebol gawang tamu yang dikawal Odisseas Vlachodimos, kiper Benfica yang berasal dari Jerman tapi membhela Timnas Yunani.

Lewandowski mencetak gol keduanya dalam pertandingan tersebut ketika babak kedua memasuki menit ke-6 dan Franck Ribery menambahi gol kelima pada menit 76.

Dalam pertandingan lainnya, jagoan Belanda Ajax Amsterdam menundukkan tuan rumah AEK Athens 2 - 0 di Stadion Olympiade Spyros Louis di Athena, Yunani, berkat gol-gol Dusan Tadic pada menit ke-68 dari titik penalti dan pada menit 72.

Dengan hasil dua pertandingan tersebut, Munchen bertahan di posisi teratas klasemen sementara Grup E dengan nilai 13, diikuti Ajax 11, Benfica 4, dan AEK Athens 0.

Masih tersisa dua pertandingan lagi di Grup E yang digelar pada pertengahan bulan depan yakni Ajax menjamu Munchen dan Benfica versus AEK.

Pertandingan Ajax kontra Munchen akan menentukan juara Grup E, sedangkan laga Benfica versus AEK tak bermakna apapun karena Benfica telah dipastikan finis di posisi ketiga dan beralih ke babak 32 besar Liga Europa, kompetisi antarklub Eropa level kedua setelah Liga Champions.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper