Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bos PSG: Liverpool Kandidat Juara Liga Champions

Pelatih Paris St Germain (PSG) Thomas Tuchel memperingatkan kepada para pemainnya menjelang lawatan ke markas Liverpool pada Rabu (19/9/2018) WIB bahwa Si Merah merupakan salah satu tim favorit untuk menjuarai Liga Champions.
Pelatih PSG Thomas Tuchel/Reuters-Thilo Schmuelgen
Pelatih PSG Thomas Tuchel/Reuters-Thilo Schmuelgen

Bisnis.com, JAKARTA – Pelatih Paris St Germain (PSG) Thomas Tuchel memperingatkan kepada para pemainnya menjelang lawatan ke markas Liverpool pada Rabu (19/9/2018) WIB bahwa Si Merah merupakan salah satu tim favorit untuk menjuarai Liga Champions.

Pasukan Jurgen Klopp kalah di final musim lalu dari raksasa Spanyol Real Madrid, dan mantan arsitek tim Borussia Dortmund itu meyakini bahwa sang calon lawan memiliki potensi untuk melaju jauh di musim ini.

Bagaimanapun, menurutnya klub Spanyol itu telah memberi petunjuk kepada PSG cara untuk menaklukkan klub Anfield tersebut.

"Ada banyak tim favorit dan Liverpool adalah salah satunya," kata Tuchel ketika berbicara kepada L'Equipe mengenai kompetisi ini.

"Di sepak bola, dan bagi saya terkadang ini sulit, kami harus memahami bahwa beberapa hal tidak dapat dijelaskan. Hal-hal seperti itu terjadi. Suatu hari, Anda dapat meraih kemenangan hebat dan itu membuat Anda mendapat momentum. Itulah saatnya Anda harus sangat berkonesntrasi dan tidak membuat kesalahan. Real Madrid telah memperlihatkan bagaimana hal itu berjalan kepada kita."

Tim kaya asal Paris ini disingkirkan Barcelona dan Real Madrid pada fase 16 besar kompetisi elit ini pada 2 tahun terakhir, tetapi Tuchel meyakini timnya tidak memerlukan perubahan peruntungan yang besar agar PSG dapat melaju lebih jauh.

"Itu merupakan keyakinan dari Real," ucapnya mengenai mengapa klub ibu kota Spanyol itu menang agregat 5-2 pada musim lalu.

"Mereka memiliki pengalaman pada pertandingan-pertandingan seperti ini dan mereka tahu pada akhirnya mereka akan memenangi pertandingan-pertandingan ini. Saya menyaksikan pertandingan kedua dengan staf saya. Anda merasa bahwa PSG tidak benar-benar yakin bahwa mereka mampu bangkit, kontras dengan para pemain Real."

PSG menghuni Grup C di Liga Champions, bersama Liverpool, Napoli, dan Red Star Belgrade.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper