Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hughes Ingin Gabbiadini Lebih Sering Berteriak

Striker Manolo Gabbiadni tetap akan tinggal di Southampton pada musim ini daripada melepasnya pergi dengan status pinjaman meski dia harus terus berjuang untuk mengontribusi gol.
Manolo Gabbiadini/Reuters-Adam Holt
Manolo Gabbiadini/Reuters-Adam Holt

Bisnis.com, JAKARTA – Striker Manolo Gabbiadni tetap akan tinggal di Southampton pada musim ini daripada melepasnya pergi dengan status pinjaman meski dia harus terus berjuang untuk mengontribusi gol, kata pelatih Mark Hughes.

Gabbiadini terakhir mencetak gol untuk The Saints pada pekan ke-31 Liga Primer Inggris musim lalu ketika timnya mencatat kemenangan dengan skor tipis 1 – 0 di markas Swansea City, yang hasilnya membuat tuan rumah klub Wales tersebut degradasi ke Championship.

Untuk musim ini, dia belum mencetak satu gol pun dalam tiga penampilannya di semua kompetisi, terakhir ketika Soton menang 1 – 0 atas tuan rumah Brighton & Hove Albion di babak kedua Piala Liga (Carabao Cup). Gol kemenangan Soton dihasilkan Charlie Austin 3 menit menjelang laga usai.

"Gabbiadini terus berjuang sampai batasnya. Saya sadar dia tidak memiliki waktu bermain yang cukup di sini dan pemain kadang-kadang memerlukan permainan dan permainan,” kata Hughes seperti dikutip di Daily Echo.

Hughes menegaskan Gabbiadini, yang punya 11 caps dan memasok dua gol untuk Timnas Italia, tidak akan meninggalkan Soton. “Saya menyukai dengan opsi yang ada. Saya tak akan membiarkan pemain keluar. Saya akan terkejut kalau ada pemain yang pergi sekarang.”

Pelatih asal Wales itu menyatakan Gabbiadni harus lebih sering berteriak meminta bola ketika bermain. “Dia punya banyak energi, tetapu tidak demonstratif [aktif meminta bola]. Dia harus berteriak agar pemain lain menyadari dia sedang berada pada waktu yang tepat untuk mendapat bola.”

"Mungkin kadang-kadang kita bersalah karena tidak memberinya layanan yang dia inginkan, tetapi pada kesempatan lain dia tahu apa yang harus dia lakukan [berteriak meminta bola], dia tidak boleh membiarkan peluang lewat begitu saja," lanjut Hughes pada Rabu (29/8/2018) waktu setempat.

Soton saat ini menempati peringkat ke-17 klasemen sementara Liga Primer Inggris dan pada akhir pekan ini akan bertandang ke markas Crystal Palace di London.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper