Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ke Rusia dengan Bujet Terbatas? Ini Tarif Hostel di 11 Kota Penyelenggara Piala Dunia 2018

Perhelatan Piala Dunia 2018 berlangsung mulai hari ini, Kamis (14/6/2018) di Rusia. Setidaknya ada 11 kota yang akan menjadi lokasi para atlet bola berkompetisi.
Sebuah perahu berlayar melewati Stadion Rostov, tempat dilangsungkannya turnamen sepak bola Piala Dunia 2018 di Rusia./Reuters
Sebuah perahu berlayar melewati Stadion Rostov, tempat dilangsungkannya turnamen sepak bola Piala Dunia 2018 di Rusia./Reuters

Bisnis.com, JAKARTA—Perhelatan Piala Dunia 2018 berlangsung mulai hari ini, Kamis (14/6/2018) di Rusia. Setidaknya ada 11 kota yang akan menjadi lokasi para atlet bola berkompetisi.

Kota-kota tersebut di antaranya Kazan, Samara, Yekaterinburg, St. Petersburg, Sochi, Kaliningrad, Nizhny Novgorod, Rostov-On-Don, Saransk, Volgograd, dan Moskow.

Sebelas kota itu kini menjadi incaran wisatawan untuk berlibur. Bukan hanya menyaksikan Piala Dunia, tapi juga menikmati keindahan kota. Tentu saja, Piala Dunia 2018 bukan hanya milik pendukung yang berkocek tebal. Bila Anda berkunjung dengan bujet terbatas, coba cari hostel yang bertarif murah. Yuk, simak kisaran harganya.

1.Kazan

Terdapat sejumlah hostel atau penginapan murah di Kota Kazan. Misalnya di kawasan Savinovskiy. Menurut rekomendasi TripAdvisor, hostel-hostel umumnya dibanderol dengan harga mulai Rp200.000-an. Sistem kamar yang digunakan ialah sharing room atau satu kamar untuk sekitar 6 orang hingga 8 orang.

 2. Samara

Harga sewa hostel di Samara lebih mahal daripada di Kazan. Rentang harga paling murah untuk menginap di Samara per malam ialah Rp400.000 per tempat tidurAdapun rata-rata berada di kisaran harga Rp600.000 hingga Rp800.000 

3. Yekaterinburg

Kota ini tak memiliki banyak hostel. Rata-rata merupakan hotel dengan fasilitas lengkap. Namun tak perlu khawatir mendapatkan harga yang mahal. Sebab, rata-rata hotel di kota ini dibanderol mulai Rp 400.000.

 4. Petersburg

Mencari hostel di St. Petersburg tidaklah terlalu sulit. Sebab, kota ini sangat ramah terhadap para backpacker. Harga hostel per malam per bed berkisar mulai Rp 80.000-an. Sejumlah hostel terlihat artistik dengan interior yang lucu-lucu.

5. Sochi

Rata-rata penginapan murah di Sochi berada di kawasan Tsentral. Namun konsepnya bukan hostel, melainkan rata-rata hotel dengan fasilitas cukup lengkap. Harga paling murah untuk hari biasa berkisar mulai Rp600.000-an. 

6. Kaliningrad

Beberapa hostel di Kaliningrad tergolong murah. Untuk menginap per malam per bed menurut harga di laman Tripadvisor berkisar mulai Rp200.000-an hingga Rp 400.000-an. Ada juga beberapa guest house yang mematok harga hampir sama dengan hostel, yakni Rp400.000 an per malam.

7. Nizhny Novgorod

Hampir sama dengan di Kaliningrad, di kota ini hostel umumnya dibanderol dengan harga Rp200.000—Rp400.000-an. Menariknya, hostel-hostel di kota ini cukup bersih.

8. Rostov-On-Don

Hostel atau penginapan kelas backpacker di kota ini cenderung mahal. Harga per kamar atau bed dibanderol di atas Rp300.000-an. Kebanyakan berkonsep hotel dengan harga di atas Rp1 juta.

9. Volgograd

Banyak pilihan menginap murah dan nyaman di Kota Volgograd. Sejumlah hostel dibangun di sekitar kota dengan konsep yang menarik. Hostel-hostel di sini umumnya memainkan warna dan interior. Harga hostel berkisar Rp200.000—Rp500.000 per bed per malam.

10. Saransk

Saransk tampaknya jarang dikunjungi backpacker. Sebab, itu, hotel-hotel di sini tampak seperti penginapan berkonsep keluarga. Harganya per malam rata-rata Rp400.000—Rp500.000-an.

11. Moskow

Bukan hal yang baru bagi backpacker dengan nama Kota Moskow yang memang sudah populer untuk pelancongan. Kota ini memiliki banyak pilihan hostel dengan arsitektur yang menarik. Rentang harganya pun luas, mulai Rp300.000 hingga Rp600.000-an per bed per malam.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis :
Editor : Ratna Ariyanti
Sumber : Tempo.co
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper