Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Liverpool vs Chelsea, The Blues Tidak Ingin Tersandung di Anfield

Setelah sukses memastikan satu tempat pada babak 16 besar Liga Champions, Chelsea mulai menatap laga melawan Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris akhir pekan ini. The Blues tidak ingin kecolongan ketika bertandang ke Anfield, markas Liverpool.
Pelatih Chelsea FC Antonio Conte/Reuters
Pelatih Chelsea FC Antonio Conte/Reuters

Liverpool vs Chelsea, The Blues Tidak Ingin Tersandung di Anfield
Bisnis.com, JAKARTA -- Setelah sukses memastikan satu tempat pada babak 16 besar Liga Champions, Chelsea mulai menatap laga melawan Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris akhir pekan ini. The Blues tidak ingin kecolongan ketika bertandang ke Anfield, markas Liverpool.

Pelatih Chelsea Antonio Conte menuturkan laga melawan Liverpool bakal menjadi pertandingan yang sulit.  Untuk itu, Chelsea harus mempertahankan tren positif guna terus menjaga peluang bersaing pada papan atas klasemen Liga Inggris.

"Sangat penting untuk menyiapkan pertandingan dan mencoba bermain dengan sangat baik. Kami mengenal dengan baik kualitas yang dimiliki Liverpool," ujarnya pada laman resmi, Kamis (23/11/2017).

Adapun, pada pertandingan terakhir, Chelsea menekuk Qarabag dengan skor meyakinkan 4-0. Hasil itu membuat The Blues kokoh pada puncak Grup C Liga Champion dengan mengumpulkan 10 poin. Setelah memastikan keunggulan atas Qarabag, Conte menarik beberapa pemain pilar The Blues untuk menjaga kebugaran untuk menghadapi Liverpool.

Conte mengaku mengawasi laga terakhir Liverpool ketika melawan Sevilla pada ajang Liga Champions yang berakhir 3-3.  The Reds sempat unggul 3-0 sebelum akhirnya disamakan Sevilla. Menurutnya, Liverpool hanya tidak beruntung khususnya pada babak kedua karena bermain sangat bagus pada babak pertama.

"Liverpool bermain sangat baik pada paruh pertama laga. Namun, seperti kita tahu, sepak bola adalah suatu yang aneh. Apa yang terjadi pada paruh kedua sangat sulit dijelaskan," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Thomas Mola
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper