Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PERSIB VS MITRA KUKAR: Saatnya Keluar dari Zona Sulit

Persib Bandung akan menghadapi Mitra Kukar dalam lanjutan Go-Jek Traveloka Liga 1 pekan ke-31 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung pada Jum'at (27/10/2017) sore. Kemenangan mutlak diraih apabila Maung Bandung ingin keluar dari zona sulit serta mengakhiri panceklik kemenangan dalam beberapa laga terakhirnya.
Herrie Setyawan didampingi Achmad Jufriyanto dalam konferensi pers/Bisnis
Herrie Setyawan didampingi Achmad Jufriyanto dalam konferensi pers/Bisnis

Bisnis.com, BANDUNG -- Persib Bandung akan menghadapi Mitra Kukar dalam lanjutan Go-Jek Traveloka Liga 1 pekan ke-31 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung pada Jum'at (27/10/2017) sore. Kemenangan mutlak diraih apabila Maung Bandung ingin keluar dari zona sulit serta mengakhiri panceklik kemenangan dalam beberapa laga terakhirnya.

Asisten pelatih Persib Herrie Setyawan mengakui jika pertandingan kontra Mitra Kukar merupakan pertandingan yang menentukan bagi langkah Maung Bandung ke depannya. Untuk itu, segala persiapan matang telah dilakukan untuk meraih kemenangan.

"Ini pertandingan yang menentukan buat Persib ke depannya. Kami tingkatkan intensitas latihan kami, ditambah dengan penerapan strategi yang akan kami lakukan jelang lawan Mitra Kukar," kata Herrie saat konferensi pers Persib kontra Mitra Kukar di Graha Persib, Kamis (26/10).

Meski tengah terseok-seok di papan tengah klasemen sementara Liga 1. Tentu tidak menyurutkan semangat para pemain Maung Bandung untuk mengatasi perlawanan tim berjuluk Naga Mekes. Menurut Herrie, para pemain sudah siap guna mengembalikan tren kemenangan.

"Semua pemain siap. Besok kami tekadkan untuk meraih kemenangan, dan kami harus benar-benar tampil maksimal di hadapan publik kami sendiri. Kerja keras pemain akan membuahkan hasil maksimal bagi kami. Besok kami canangkan adalah awal kami untuk memperbaiki posisi di klasemen," ujarnya.

Kendati demikian, dia enggan sesumbar lebih jauh mengingat lawan yang akan dihadapi selalu memiliki motivasi tinggi saat menghadapi Persib dikandangnya. Selain itu, Mitra Kukar yang kini berada di posisi ke-10 atau dua tingkat di atas Persib diyakini memberikan perlawan sengit.

"Yang perlu diwaspadai adalah motivasi berlebih tim lain ketika berjumpa Persib. Hal itu harus kita waspadai karena di lapangan motivasi bisa menjadi faktor penentu kemenangan. Semoga besok motivasi itu ada di dalam diri pemain Persib," ucapnya.

Herrie menyebut jika pertandingan besok adalah pembuktian untuk para Bobotoh jika Maung Bandung akan kembali meraih kemenangan setelah selalu tampil mengecewakan dalam laga terakhirnya. "Sisi menariknya mungkin besok kita akan buktikan bahwa besok adalah awal kami untuk meraih hasil positif dan keluar dari hasil sulit. Insya Allah tiga poin harus kami ambil besok," katanya.

Di pihak lawan, pelatih Mitra Kukar Yudi Suryata enggan terlalu muluk soal target yang akan diraih. Dia menyebut satu poin saja sudah cukup untuk dibawa pulang anak asuhnya. "Kami menargetkan paling tidak pulang bawa poin ke Kukar. Atau tidak bisa memenangkan pertandingan," ujarnya.

Dalam pertandingan besok, Mitra Kukar dipastikan tidak diperkuat Moussa Sissoko di lini tengah. Kendati demikian, sang pelatih menyebut jika hal tersebut tidak akan berpengaruh kepada tim.

"Sissoko absen tidak berpengaruh kepada tim. Mudah-mudahan hal ini malah menjadi cambuk bagi tim dan pemain yang diberi kesempatan untuk menggantikannya bahwa dia pantas jadi starting eleven," ujarnya.

Mitra Kukar diklaimnya akan menampilkan permainan terbaiknya. Sebab, di sisi laga Liga 1 ini dia tidak ingin terlalu terlena meski sudah aman dari jurang degradasi. "Lawan Persib kami berusaha main semaksimal mungkin," tegasnya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ilham Budhiman
Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper