Bisnis.com, BANDUNG -- Persib harus bersiap menghadapi Barito Putera tanpa pemain andalannya yakni Achmad Jufriyanto (Jupe) dan Febri Hariyadi dalam lanjutan Go-Jek Traveloka Liga 1 pekan ke-27 di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung pada Senin (9/10).
Perlu diketahui, kedua pemain harus absen dalam pertandingan nanti lantaran mendapat hukuman kartu termasuk kartu merah yang diterima Febri saat menghadapi Persiba Balikpapan pada pekan lalu.
Namun, absennya kedua pemain tersebut tak diambil pusing oleh tim pelatih Persib mengingat masih ada nama-nama lain yang sudah dipersiapkan untuk pos belakang dan depan antara lain Purwaka Yudi, Wildansyah, Billy Paji Keraf, Atep, atau Agung Mulyadi.
"Kita akan mempersiapkan pengganti Jufriyanto dan Febri. Ada banyak pemain lain yang bisa menggantikan mereka. Jadi, tidak masalah," kata asisten pelatih Persib, Herrie Setyawan.
Selain itu, mereka masih punya waktu kurang lebih satu pekan ke depan untuk menyiapkan skema pemain pengganti. "Banyak waktu persiapan, lumayan. Kita tinggal mencari siapa yang siap bermain," ucapnya.
Saat ini, Persib masih tersek-seok di papan tengah klasemen Liga 1 yakni peringkat ke-10 dengan raihan 36 poin dari 27 laga hasil 8 kali menang, 12 kali imbang dan 9 kali kalah.
Sementara sang lawan Barito Putera berada dua peringkat lebih atas yakni di posisi ke-8 dengan raihan 41 poin dari 27 laga hasil 12 kali menang, 5 kali imbang dan 10 kali kalah.
Dengan demikian, kemenangan melawan Barito Putera wajib diraih bila target realistis Persib berada pada lima besar di akhir klasemen Liga 1 ingin tercapai.