Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perkuat Lini Belakang, Everton Angkut Martina dari Soton

Everton memboyong Cuco Martina dengan bebas biaya transfer dari Southampton.
Cuco Martina/ESPN
Cuco Martina/ESPN

Bisnis.com, JAKARTA - Klub Liga Primer Inggris Everton memboyong Cuco Martina dengan bebas biaya transfer dari Southampton. Bek kanan itu bekerja sama lagi dengan mantan pelatih Soton Ronald Koeman yang kini menukangi Everton.

Pemain belakang berusia 27 tahun itu menyetujui kontrak berdurasi 3 tahun dengan Everton dan menjadi pemain terbaru yang datang ke Stadion Goodison Park dalam jendela transfer yang sibuk di skuat asuhan Koeman.

Sebelumnya Wayne Rooney telah menuntaskan proses boyongannya dari Manchester United. Sejumlah pemain pun telah diangkut ke klub Merseyside di antaranya Jordan Pickford, Michael Keane, dan Davy Klaassen.

Martina akan menambah kekuatan sisi belakang Everton di tengah upaya bek kanan Seamus Coleman terus memulihkan diri dari cedera yang diterimanya saat memperkuat Timnas Republik Irlandia pada Maret lalu.

“Everton adalah klub besar dengan ambisi besar pula. Saya yakin bisa memperoleh kemajuan dengan bergabung di sini, saya akan mencoba melangkah ke depan pada musim mendatang,” tutur Martina sebagaimana dilansir website resmi Everton.

Pemain bernama asli Rhu-endly Aurelio Jean-Carlo Martina itu lahir di Rotterdam, Belanda, 25 September 1989. Dia memulai karier di sejumlah klub negaranya yakni RBC Roosendaal, RKC Waalwijk, dan Twente Enschede sebelum pada 2015 pindah ke Inggris bergabung ke Soton.

Martina mempunyai 30 caps bersama Timnas Curacao, wilayah protektorat Belanda di Karibia. Dia baru menuntaskan tugasnya bersama Curacao di ajang Gold Cup 2017 di Amerika Serikat yang masih berlangsung, namun timnya telah kandas di fase grup.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters & Soccerway
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper