Bisnis.com, BANDUNG -- Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman (Djanur), mengaku tidak punya alasan untuk meremehkan Sriwijata FC pada lanjutan Gojek Traveloka Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu pekan ini.
"Materi pemain Sriwijaya sekarang tidak jauh beda (dengan sebelumnya). Mereka tetap solid, bahkan lebih solid lagi sekarang. Saya tidak punya alasan untuk menganggap remeh," kata Djanur di Stadion Persib, Rabu (26/4/17).
Djanur menilai kekuatan tim berjuluk Laskar Wong Kito itu salah satunya berada di lini depan. Nama Alberto Goncalves (Beto) dan Hilton Moreira merupakan nama yang harus diwaspadai.
Sementara terkait Supardi Nasir dan Achmad Jufriyanto yang merupakan eks andalan Sriwijaya FC. Djanur tak menganggap sebagai sebuah keuntungan sebab mereka tidak tahu komposisi Sriwijaya FC saat ini.
"Enggak ngaruh. Di liga manapun biasa (pemain menghadapi eks klub). Tidak akan jadi keuntungan juga karena kita sudah sama-sama tahu kekuatan masing-masing," jelasnya.
Sementara pada laga nanti, Persib masih tidak akan diperkuat Sergio van Dijk yang belum pulih total. Namun Raphael Maitimo diperkirakan akan melakukan debutnya setelah mengalami sakit mata belakangan ini.