Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Persib Vs Sriwijaya: Lawan Eks Klub, Supardi Miliki Motivasi Besar

Supardi Nasir/Persib.co.id
Supardi Nasir/Persib.co.id

Bisnis.com, BANDUNG -- Menjelang pertandingan kontra Sriwijaya FC pada lanjutan Liga 1 Sabtu pekan ini. Pemain belakang Persib Bandung, Supardi Nasir, memiliki motivasi besar untuk meraih kemenangan.

Bukan tanpa sebab Supardi menyimpan motivasi lebih, karena pemain berusia 34 tahun itu pernah membela Sriwijaya FC di medio 2010-2012 dan 2016. "Ada movitasi lebih (untuk menang) dan saya ingin membuktikannya," kata Supardi di Stadion Persib, Rabu (26/4/17).

Supardi mengakui, mengalahkan tim berjuluk Laskar Wong Kito merupakan pekerjaan berat. "Tidak mudah mengalahkan mereka," ujar dia. Tim asuhan Osvaldo Lessa bisa saja memberi kejutan bagi Persib ketika bermain dihadapan Bobotoh di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Dengan dua hasil imbang yang dilakoni Maung Bandung, tak membuat Supardi pesimis ke depannya. Hal itu tak bisa menjadi acuan bahwa Persib akan lengah terus-terusan.

"Perjalanan masih panjang sama seperti tim lain kalau naik turun itu hal biasa. Ke depannya (harus) menang terus kalau mau bicara juara," ujarnya.

Kendati pernah membesut Sriwijaya pada musim lalu, dia memastikan akan bermain secara profesional. "Saya tetap respek sama tim yang pernah saya bela," ungkap Sapardi.

Saat Ini Persib masih tertahan di papan tengah klasemen Gojek Traveloka Liga 1 setelah mampu bermain imbang di awal laga. Persib hanya mengumpulkan dua poin. Menghadapi Sriwijaya, merupakan pembuktian Persib guna memberikan kepercayaan Bobotoh untuk meraih kemenangan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ilham Budhiman
Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper