Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HASIL LIGA EUROPA: MU Lolos, Roma Disingkirkan Lyon

HASIL LIGA EUROPA: MU Lolos, Roma Disingkirkan Lyon
Juan Mata/Reuters-Jason Cairnduff
Juan Mata/Reuters-Jason Cairnduff

Bisnis.com, JAKARTA - AS Roma harus menerima kenyataan pahit usai disingkirkan Olympique Lyon dari ajang Liga Europa setelah kalah agregat (5-4) kendati berhasil menang 2-1 pada leg kedua putaran 16 besar di Stadion Olimpico, Jumat (17/3/2017).

AS Roma telah berusaha memenangi laga lewat gol Kevin Strootman dan bunuh diri Lucas Tousart, namun Lyon tetap lolos ke perempatfinal dengan agregat 5-4 setelah mengantongi kemenangan 4-2 pada leg pertama pekan lalu.

AS Roma sempat dikejutkan dengan gol Lyon yang cetak dari tandukan Mouctar Diakhaby usai meneruskan bola servis Mathieu Valbuena pada menit 16.

Namun pasukan Luciano Spalletti bereaksi cepat. Sebuah gol balasan tercipta satu menit setelah gol Lyon berkat umpan Daniele de Rossi yang dimaksimalkan menjadi gol oleh tendangan kaki kiri Kevin Strootman.

Edin Dzeko dan Mohamed Salah beberapa kali berusaha membongkar pertahanan Lyon, namun tidak menghasilkan gol. Babak pertama ditutup dengan skor seri 1-1.

Pada awal babak kedua, Roma mengambil inisiatif serangan dari sepakan dan tandukan Radja Nainggolan yang menerima umpan Mario Rui. Sundulan Rudiger dari umpan sepak pojok Daniele De Rossi juga tak menghasilkan gol.

Roma akhirnya unggul 2-1 lewat gol bunuh diri Lucas Tousart akibat salah mengantisipasi bola dalam situasi kemelut setelah sepak pojok pada menit 60.

Setelah itu, Roma mencoba mengurung pertahanan Lyon. Sejumlah peluang dari sepakan Kevin Strootman, Radja Nainggolan, dan Edin Dzeko beberapa kali menghujam pertahanan Lyon.

Stephan El Shaarawy, Diego Perotti dan Francesco Totti yang memberikan tambahan tenaga di babak kedua juga tidak mampu menambah gol untuk Roma. Skor 2-1 (agregat 5-4) untuk kemenangan Lyon bertahan hingga laga usai, demikian Skysport.

Sementara itu, Manchester United harus bersusah payah maju ke babak perempat final setelah hanya bisa menundukkan Rostov dengan skor 1-0 di Stadion Old Trafford, Jumat (17/3/2017).

Gol semata wayang MU diciptakan Juan Mata usai menerima umpan tumit dari Zlatan Ibrahimovic di pertengahan babak kedua. Mu lolos dengna agregat 2-1. Dipertandingan pertama MU menahan seri Rostov 1-1.

Susunan pemain:

Roma:
Alisson; Rudiger, Fazio, Manolas; Peres, De Rossi, Strootman, Mario Rui; Salah, Nainggolan; Dzeko
Cadangan:Szczesny, Juan Jesus, Emerson, Paredes, Perotti, Totti, El Shaarawy

Lyon:
Lopes; Jallet, Mammana, Diakhaby, Morel; Tousart, Gonalons; Cornet, Tolisso, Valbuena; Lacazette
Cadangan: Gorgelin, Yanga-Mbiwa, Rafael, Darder, Ferri, Ghezzal, Fekir.

Berikut hasil lengkap perdelapan final Liga Europa 2016/2017:

Europe - UEFA Europa League

Krasnodar

0 - 2

Celta de Vigo

Beikta

4 - 1

Olympiakos Piraeus

KRC Genk

1 - 1

KAA Gantoise

RSC Anderlecht

1 - 0

APOEL

Borussia M'gla…

2 - 2

Schalke 04

Roma

2 - 1

Olympique Lyonnais

Manchester Uni…

1 - 0

Rostov

Ajax

2 - 0

FC Copenhague

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper