Bisnis.com, BANDUNG -- Pemain belakang Persib Supardi Nasir berharap para pemain Maung Bandung bisa lebih memperkokoh organisasi permainan saat Persib melawan tuan rumah Pusamania Borneo FC pada semifinal leg pertama Piala Presiden, di Stadion Segiri, Samarinda, Kamis (02/03/17).
Supardi menilai chemistry di antara pemain Persib sebenarnya telah terbangun. Namun dia tidak ingin timnya mengulangi kesalahan ketika dua gol bersarang ke gawang I Made Wirawan saat beberapa waktu lalu. Hal tersebut, kata dia, seolah menjadi bukti bahwa organisasi tim harus ada yang dibenahi.
"Ya, antar pemain sudah saling pengertian. Tapi tetap harus bisa memperkuat organisasi tim ketika di lapangan. Semua tidak mau terpeleset pada leg pertama ini," ungkapnya dikutip laman resmi klub, Rabu (1/3/17).
Kemenangan di leg pertama, lanjut dia, akan menjadi modal guna bisa memetik hasil maksimal di leg kedua di Stadion Jalak Harupat.
"Sebenarnya sejak awal menurut saya Persib sudah ada di jalur yang benar. Tinggal nanti kita siapkan mental dan konsentrasi. Karena saya yakin setiap pemain ingin menyelamatkan tim dari kekalahan," jelasnya.
Karenanya pemain kelahiran Bangka Belitung ini menilai jika setiap pertandingan memiliki banyak pelajaran yang bisa dipetik. "Perjalanan ke final memang sudah dekat, tapi fokus dulu pada laga yang ada di depan kita sekarang," pungkasnya.