Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bersama Wolfsburg, Mario Gomez Kembali ke Bundesliga Jerman

Pemain Timnas Jerman Mario Gomez Garcia bergabung dengan VfL Wolfsburg, menandai kembalinya pemain berusia 31 tahun itu ke Bundesliga setelah 3 tahun absen.
Mario Gomez/Reuters-Arnd Wiegmann
Mario Gomez/Reuters-Arnd Wiegmann

Bisnis.com, JAKARTA - Pemain Timnas Jerman Mario Gomez Garcia bergabung dengan VfL Wolfsburg, menandai kembalinya pemain berusia 31 tahun itu ke Bundesliga setelah 3 tahun absen.

Pemain dengan posisi striker tersebut meninggalkan juara Bundesliga Bayern Munchen pada Juli 2013 untuk bergabung ke klub Serie A Italia Fiorentina dan musim lalu dipinjamkan ke Besiktas di mana dia mencetak 26 gol untuk membantu klub itu juara Super Lig Turki.

Penampilan bagus membuatnya kembali mendapat tempat di skuat Jerman di Piala Eropa (Euro) 2016 di Prancis bulan lalu, tetapi segera setelah turnamen itu, dia memilih meninggalkan Turki akibat kondisi politik dan keamanan yang buruk menyusul kudeta gagal terhadap pemerintahan yang sah.

“Kami melihat kemungkinan memboyong Mario Gomez pada musim dingin lalu (awal 2016), maka kami senang sekarang terealisasi,” ungkap Klaus Allofs, mantan pemain Timnas Jerman Barat yang kini menjabat sebagai direktur Wolfsburg, sebagaimana tertera dalam website resmi klub tersebut.

Dia menegaskan Mario Gomez adalah striker berkelas internasional dari sisi kualitas bermainnya dan juga sangat berpengalaman yang akan bermanfaat untuk tim barunya. “Seorang pemain ambisus, keberadaannya di sini sempurna,” lanjut Allofs.

Mario Gomez, keturunan Spanyol, memulai karier profesional bersama VfB Stuttgart. Dia mencetak 138 gol dari 236 penampilan di Bundesliga Jerman. Dia menjadi bagian dari Bayern Munchen ketika klub Bavaria itu juara Liga Champions Eropa 2013, namun gagal ikut Piala Dunia 2014 akibat cedera.

Dia tampil dalam 68 pertandingan untuk Timnas Jerman dengan mengontribusi 29 gol. Dia memulai debutnya untuk Timnas Jerman ketika juara Piala Dunia empat kali itu menang 3-1 atas Swiss dalam uji coba di Dusseldorf pada 7 Februari 2007 dan Mario Gomez langsung mencetak gol kedua.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper