Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SEMIFINAL LIGA CHAMPIONS: MANCHESTER CITY vs REAL MADRID, Komentar Pellegrini dan Bale

Kubu Manchester City, nampaknya, lebih optimistis mengatasi Real Madrid dalam leg pertama semifinal Liga Champions yang akan digelar Selasa (26/4/2016) atau Rabu (27/4/2016) di Stadion Etihad, Mancester. Pelatih Manchester City Manuel Pellegrini mengatakan dirinya tahu bagaimana menghentikan mesin gol asal Portugal
Manuel Pellegrini/Reuters
Manuel Pellegrini/Reuters

Bisnis.com, LONDON - Kubu Manchester City, nampaknya, lebih optimistis mengatasi Real Madrid dalam leg pertama semifinal Liga Champions yang akan digelar Selasa (26/4/2016) atau Rabu (27/4/2016) di Stadion Etihad, Mancester. Pelatih Manchester City Manuel Pellegrini mengatakan dirinya tahu bagaimana menghentikan mesin gol asal Portugal

"Saya mengetahui segalanya tentang dia saat (tim saya) bermain (melawan) Manchester United ketika saya masih di Villarreal," kata Pellegrini, Senin (26/4/2016).

"Kami bermain melawan mereka sebanyak empat kali di Liga Champions dan masing-masing menghasilkan skor 0-0, maka pertahanan kami harus melakukan hal yang tepat." 

Musim ini laju Manchester City di Liga Champions telah melakukan lompatan besar ketika mereka menjamu Real Madrid  di semifinal pertama di ajang Eropa dalam 45 tahun.  Klub Inggris yang disokong konsorsium Abu Dhabi itu telah memecahkan rekor mereka sendiri pada musim ini, melewati fase 16 besar yang menjadi batas mereka dalam dua musim terakhir setelah sebelumnya bahkan gagal melewati fase grup.

Dengan menyingkirkan Paris St Germain (PSG), yang memiliki kekuatan keuangan serupa, di perempat final, mereka memberikan pernyataan kuat terhadap niat mereka untuk mencapai semifinal pertamanya sejak kekalahan di Piala Winners oleh Chelsea pada 1971.

Mereka juga tetap menjaga peluang untuk bermain di final di Milan melawan raksasa Liga Jerman Bayern Munich, yang pelatihnya Pep Guardiola akan mengambil alih kursi panas Manchester City dari mantan pelatih Real Madrid Manuel Pellegrini pada musim depan.

Bagaimanapun, pertama-tama, pertahanan City harus menemukan cara untuk menjinakkan Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, dan Karim Benzema di Stadion Etihad serta saat mereka tampil di Santiago Bernabeu yang serupa benteng tangguh dengan sejumlah kekuatan tidak terlihat.

Sejak awal Maret pasukan Zinedine Zidane telah memenangi sembilan pertandingan Liga Spanyol secara beruntun, dan bahkan mereka mengatasi kekalahan 0-2 dari Wolfsburg dengan mendulang kemenangan 3-0 di perempat final Liga Champions.

Walau demikian, kekalahan yang diberikan Wolfsburg memberi penyebab bagi City untuk merasa optimistis, dan dengan penyerang asal Argentina mereka Sergio Aguero dan gelandang Belgia Kevin de Bruyne menyelesaikan musim ini dengan penampilan apik, pertahanan Real akan mendapatkan ujian berat.

Aguero, yang belakangan ini telah mencapai torehan 100 gol di Liga Inggris, tidak pernah berada di kubu pemenang saat timnya melawan Real ketika ia masih memperkuat Atletico Madrid, dan ia akan gatal untuk memberikan luka kepada sang juara Eropa sebanyak sepuluh kali itu.

Bagaimanapun, penyerang asal Wales Bale, memperingatkan City bahwa Real, yang tampil di semifinal untuk ke-27 kalinya, akan berupaya memberikan kehancuran sebelum menyelesaikan pekerjaan pada pekan depan.

"Menurut saya, hal terpenting adalah mencetak gol saat bermain tandang," kata Bale, yang membukukan dua gol saat Real bangkit dari ketinggalan untuk menang 3-2 atas Rayo Vallecano di Liga Spanyol pada akhir pekan.

"Di Santiago Bernabeu kami sangat kuat dan, tentu saja kami akan memiliki banyak peluang. Sepanjang kami tidak kalah di sana, kami akan sangat percaya diri di Bernabeu."


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing
Sumber : ANTARA/REUTERS
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper