Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jelang Euro 2016, Rumania Uji Coba vs Spanyol & Lithuania

Rumania akan menjamu Lithuania dalam pertandingan persahabatan pada 23 Maret sebagai bagian dari persiapan mereka menghadapi final Piala Eropa (Euro) 2016 di Prancis.
Pelatih Timnas Rumania Anghel Iordanescu/Stiri.tvr.ro
Pelatih Timnas Rumania Anghel Iordanescu/Stiri.tvr.ro

Bisnis.com, JAKARTA - Rumania akan menjamu Lithuania dalam pertandingan persahabatan pada 23 Maret sebagai bagian dari persiapan mereka menghadapi final Piala Eropa (Euro) 2016 di Prancis, demikian pernyataan Federasi Sepak Bola Rumania pada Jumat waktu setempat (29/1/2016).

Tim besutan Anghel Iordanescu itu akan memulai laga Euro 2016 melawan tuan rumah Prancis di Paris pada 10 Juni. Mereka lalu bertemu Swiss di Paris 5 hari kemudian sebelum bertemu Albania di Lyon pada pertandingan terakhir Grup A.

Rumania dan Lithuania, yang gagal lolos ke Euro 2016, telah bertemu 10 kali dan Rumania memenangi sembilan pertandingan.

Rumania juga akan menggelar pertandingan persahabatan melawan juara Eropa Spanyol pada 27 Maret dan Georgia pada 3 Juni atau 2 hari sebelum berangkat ke Prancis, demikian ditulis Antara mengutip Reuters.

Adapun mengenai Iordanescu, berdasarkan berbagai sumber yang dirangkum Bisnis.com, merupakan mantan ujung tombak Timnas Rumania pada 1971 hingga 1981. Dia bermain dalam 57 pertandingan dan mencetak 21 gol selama bermain selama 10 tahun membela negaranya.

Di level klub, Iordanescu, yang terkadang juga ditempatkan sebagai gelandang serang, terbanyak bermain untuk klub terkuat Rumania Steaua Bukarest pada 1968 hingga 1982. Dalam kurun waktu tersebut, dia bermain dalam 317 pertandingan dengan mengontribusi 155 gol.

Pada 1982 hingga 1984, dia memperkuat OFI Crete. Untuk klub Yunani itu, dia bermain dalam 54 pertandingan dan menjebol gawang lawan sebanyak tujuh kali.

Iordanescu menjadi bagian penting ketika Steaua Bukarest menjadi juara Piala Champions (kini Liga Champions) pada 1986 dengan mengalahkan jagoan Spanyol FC Barcelona di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan di Sevilla, Spanyol, melalui adu penalti 2-0 setelah selama 120 menit skor tanpa gol.

Sebagai pelatih, dia pernah menukangi Timnas Rumania pada 2002 hingga 2004. Adapun pada 1998-1999 dia dipercaya untuk menangani Timnas Yunani. Di level klub, dia pernah melatih Steaua, Rapid Bukarest, Al Hilal, Al-Ittihad (Arab Saudi), dan terakhir Al-Ain (Uni Emirat Arab).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper