Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HASIL LIGA BELANDA: Ajax Pesta Gol, PSV Sikat Vitesse

Ajax dan PSV mencatat kemenangan dalam lanjutan pertandingan pekan ke-15 liga utama Belanda (Eredivisie).
Bendera klub Ajax Amsterdam, pemimpin klasemen sementara Eredivisie Belanda/Unisportstore.com
Bendera klub Ajax Amsterdam, pemimpin klasemen sementara Eredivisie Belanda/Unisportstore.com

Bisnis.com, JAKARTA - Ajax Amsterdam dan juara bertahan PSV Eindhoven mencatat kemenangan dalam lanjutan pertandingan pekan ke-15 liga utama Belanda (Eredivisie) yang berlangsung pada Minggu pagi WIB (6/12/2015).

Bermain di Stadion Amsterdam Arena, tuan rumah Ajax pesta gol ke gawang tim tamu SC Heerenveen dan membukukan kemenangan dengan skor telak 5-2.

Tim besutan pelatih Frank de Boer itu telah unggul 3-0 hingga babak pertama berakhir melalui kontribusi gol dari Viktor Fischer (12’), Arkadiusz Milik (23’), dan Amin Younes (28’).

Memasuki babak kedua, Heerenveen bangkit dan melakukan perlawanan ketat. Baru 3 menit berjalan, Mitchell te Vrede menyambar assist Luciano Slagveer untuk mengurangi defisir gol menjadi 3-1.

Namun, Fischer mengembalikan keunggulan dengan selisih tiga gol hanya berselang 6 menit kemudian dengan memanfaatkan umpan Davy Klaassen. Skor pun berubah menjadi 4-1 untuk keunggulan tuan rumah.

Milik berpeluang besar mencetak gol keduanya dalam laga tersebut, namun eksekusi penaltinya pada menit ke-65 gagal membuahkan gol.

Pada menit ke-73 giliran Klaassen yang mencatatkan namanya di papan skor dan menjadikan keunggulan Ajax 5-1. Namun 6 menit kemudian Te Vrede mencetak gol keduanya untuk mengakhiri pertandingan dengan skor 5-2.

Tambahan 3 angka membuat Ajax mengoleksi nilai 38 dan mempertahankan jarak 4 angka di depan juara bertahan PSV Eindhoven yang dalam pertandingan pekan ke-15 lainnya menang dengan skor tipis 1-0 atas tuan rumah Vitesse Arnhem berkat gol tunggal Jorrit Hendrix pada menit terakhir.

Hasil pekan ke-15 hingga Minggu pagi WIB:

AZ Alkmaar 0 vs ADO Den Haag 1

Excelsior 1 vs Twente Enschede 1

De Graafschap 0 vs Utrecht 1

Vitesse Arnhem 0 vs PSV Eindhoven 1

Ajax Amsterdam 5 vs SC Heerenveen 2

Jadwal berikutnya (dalam WIB):

Minggu, 6 Desember:

18:30   Willem II Tilburg vs Cambuur Leeuwarden

20:30   Fejenoord Rotterdam vs Heracles Almelo

20:30   NEC Nijmegen vs PEC Zwolle

22:45   Roda JC Kerkrade vs Groningen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters & Eredivisie.nl
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper