Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MILAN Siapkan 20 Juta Pound untuk Bawa Pulang Ibra ke San Siro

AC Milan dilaporkan menyiapkan dana tak kurang dari 20 juta pound sterling untuk mendatangkan bintang Timnas Swedia Zlatan Ibrahimovic kembali ke Stadion Giuseppe Meazza di San Siro, markas klub berjuluk Rossoneri.
Zlatan Ibrahimovic/Reuters
Zlatan Ibrahimovic/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - AC Milan dilaporkan menyiapkan dana tak kurang dari 20 juta pound sterling untuk mendatangkan bintang Timnas Swedia Zlatan Ibrahimovic kembali ke Stadion Giuseppe Meazza di San Siro, markas klub berjuluk Rossoneri.

La Republica menyebutkan kesepakatan untuk membawa kembali striker jangkung dengan tinggi 1,95 meter itu ke San Siro diharapkan dapat dirampungkan paling lambat akhir bulan ini.

Ibra direncanakan berada di San Siro lagi untuk kontrak berdurasi 3 tahun dengan kontrak. Dari nilai transfer 20 juta pound tersebut, klub Ibra saat ini Paris Saint-Germain (PSG) akan dapat mengantungi bersih sebesar 15 juta pound.

Klub Liga Primer Inggris Manchester United juga diketahui juga berminat untuk mendapatkan tanda tangan striker berdarah Bosnia-Kroasia itu, namun langkah mereka agaknya bakal kalah cepat dengan Milan.

Begitu juga dengan juara Liga Primer Inggris Chelsea, sang pelatih Jose Mourinho sempat dikabarkan melontarkan keinginan untuk bereuni dengan mantan anak asuhnya yang sempat bekerja sama di klub rival sekota AC Milan, Inter.

Namun, semua spekulasi yang ikut membawa dua klub Inggris itu ke tengah arena perburuan Ibra agaknya akan mentah dan Milan bagaimana pun tetap menjadi yang paling depan untuk mendapatkan tanda tangan pemain berusia 33 tahun itu.

Selain AC Milan, Inter Milan, dan kini PSG, Ibra selalu bermain untuk klub-klub besar yakni Malmo FF (Swedia), Ajax Amsterdam (Belanda), Juventus (Italia), dan FC Barcelona (Spanyol).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Express
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper