Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HASIL & KLASEMEN LIGA ITALIA: 3 Gol Bunuh Diri, Napoli Makin Jauh dari Zona Champions

Diwarnai tiga gol bunuh diri, Napoli menyerah dengan skor 2-4 di Stadion Carlo Castellani, markas Empoli, pada Jumat pagi WIB (1/5/2015), dalam pertandingan penutup pekan ke-33 Serie A Liga Italia.
Pelatih Napoli Rafael Benitez/Reuters-Ciro de Luca
Pelatih Napoli Rafael Benitez/Reuters-Ciro de Luca

Bisnis.com, JAKARTA - Diwarnai tiga gol bunuh diri, Napoli menyerah dengan skor 2-4 di Stadion Carlo Castellani, markas Empoli, pada Jumat pagi WIB (1/5/2015), dalam pertandingan penutup pekan ke-33 Serie A Liga Italia.

Akibat kekalahan itu, Napoli praktis sulit untuk kembali ke zona Liga Champions. Tim besutan Rafael Benitez itu kini terperangkap di posisi keempat dengan nilai 56, lima poin di belakang AS Roma di posisi ketiga yang merupakan batas akhir tiket Liga Champions Eropa musim depan.

Dalam pertandingan yang dipimpin wasit Davide Massa, Napoli bahkan sempat tertinggal 0-3 saat jeda. Massimo Maccarone mencetak gol pembuka dengan assist manuel Pucciarelli saat laga baru memasuki menit ke-8.

Bek Napoli Miguel Britos menjadi pemain pertama yang membuat gol bunuh diri dalam pertandingan tersebut pada menit ke-43. Skor kemudian menjadi 0-3 ketika pada injury time babak pertama Riccardo Saponara menambah keunggulan tuan rumah.

Babak kedua, pada menit ke-64 Napoli memperkecil ketinggalannya dengan gol bunuh diri pemain Empoli Vincent Laurini. Seolah ‘tidak mau kalah’ dalam urusan gol bunuh diri, pada menit ke-81 giliran pemain Napoli Raul Albiol menjebol gawang timnya sendiri sehingga skor 4-1 untuk Empoli.

Kapten tim Napoli Marek Hamsik akhirnya mencetak gol kedua Napoli pada injury time babak kedua membuat laga usai dengan skor 4-2 untuk kemenangan Napoli.

Hasil lengkap pertandingan Serie A pekan ke-33:

Udinese 1 vs Inter Milan 2

Cesena 2 vs Atalanta 2

Chievo Verona 1 vs Cagliari 0

Juventus 3 vs Fiorentina 2

AC Milan 1 vs Genoa 3

Sampdoria 1 vs Hellas Verona 1

Lazio 4 vs Parma 0

Sassuolo 0 vs AS Roma 3

Palermo 2 vs Torino 2

Empoli 4 vs Napoli 2

Klasemen sementara Serie A Liga Italia (main, menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, nilai):

Juventus

33

23

7

3

63

19

76

Lazio

33

19

5

9

63

31

62

Roma

33

16

13

4

46

25

61

Napoli

33

16

8

9

59

43

56

Sampdoria

33

12

15

6

41

36

51

Genoa

33

13

11

9

49

38

50

Fiorentina

33

13

10

10

46

41

49

Torino

33

12

12

9

40

36

48

Inter Milan

33

12

12

9

50

39

48

AC Milan

33

10

13

10

46

42

43

Palermo

33

10

12

11

46

48

42

Chievo

33

10

10

13

25

33

40

Verona

33

10

10

13

41

57

40

Udinese

33

9

11

13

37

45

38

Empoli

33

7

17

9

38

42

38

Sassuolo

33

8

12

13

39

52

36

Atalanta

33

6

14

13

31

46

32

Cagliari

33

5

9

19

38

63

24

Cesena

33

4

12

17

31

58

24

Parma *

33

6

5

22

27

62

16

 *) Nilai Parma dikurangi 7 karena gagal memenuhi kewajiban finansial

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters & Sky Sports
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper