Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

JUVENTUS MENANG 3-0, Tevez Sekadar Menjalankan Tugas

Carlos Tevez, yang bermain hebat dengan mencetak dua gol dan memberi satu assist untuk membawa Juventus menghajar Borussia Dortmund dengan skor telak 3-0, mengatakan dia sekadar melaksanakan pekerjaannya dalam sebuah pertandingan besar.
Carlos Tevez merayakan gol ketiga Juventus yang dicetaknya ke gawang Borussia Dortmund/Reuters-Ina Fassbender
Carlos Tevez merayakan gol ketiga Juventus yang dicetaknya ke gawang Borussia Dortmund/Reuters-Ina Fassbender

Bisnis.com, JAKARTA - Carlos Tevez, yang bermain hebat dengan mencetak dua gol dan memberi satu assist untuk membawa Juventus menghajar Borussia Dortmund dengan skor telak 3-0, mengatakan dia sekadar melaksanakan pekerjaannya dalam sebuah pertandingan besar.

“Ini sebuah tim yang bermain dalam pertandingan luar biasa, selalu sebagai tim. Itu yang penting. Saya hanya menjalankan tugas dan akhirnya kami menang,” ungkap striker Timnas Argentina itu selepas laga di Signal-Udina Park pada Kamis pagi WIB (19/3/2015).

Tevez, yang memulai kariernya di Boca Juniors di Liga Argentina, mengatakan pertandingan versus Dortmund merupakan pertandingan besar baginya. “Liga Champions selalu menjadi kompetisi yang sulit, namun kami sedang berada di jalur yang benar.”

Pemain berusia 31 tahun itu belum lama ini mengaku dapat menjalani hiduonya dengan lebih mudah bersama Juventus ketimbang tiga klub sebelumnya yakni Wst Ham United, Manchester United, dan Manchester City di Liga Primer Inggris.

Saat memperkuat Manchester City, Tevez pernah memberi catatan buruk ketik tim tersebut ditangani pelatih asal Italia Roberto Mancini. Ketika melawan Bayern Munchen di Liga Champions, Tevez menolak masuk sebagai pemain pengganti meskipun Mancini telah memerintahkannya untuk bersiap.

Bagaimana pun dia berkontribusi besar bagi Man City dengan ikut mengantar The Citizens memuncaki Liga Primer Inggris edisi 2011-2012. Sebelumnya dia juga membawa MU menjuarai Liga Primer dua edisi berturut-turut pada musim 2007-2008 dan 2008-2009.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper