Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gagal di Piala Asia, Cha-minator Pensiun dari Timnas Korsel

Cha Du-ri memutuskan untuk pensiun dari Timnas Korea Selatan setelah gagal di Piala Asia 2015.
Cha Du-ri (kiri) saat tampil membela Korsel di Piala Asia 2015/Reuters-Brandon Malone
Cha Du-ri (kiri) saat tampil membela Korsel di Piala Asia 2015/Reuters-Brandon Malone

Bisnis.com, JAKARTA - Cha Du-ri memutuskan untuk pensiun dari Timnas Korea Selatan seusai tim berjuluk Laskar Taeguk itu kalah dengan skor tipis 1-2 dari Australia dalam partai final Piala Asia 2015.

Cha Du-ri, bek kanan berusia 34 tahun, mampu mengikuti ketenaran ayahnya, Cha Bum-kun, pemain Korsel pertama yang merumput di Bundesliga.

Sebagaimana ayahnya yang pemain Timnas Korsel, Cha Du-ri memperkuat Laskar Taeguk sebanyak 75 kali dengan mencetak 4 gol. Sementara ayahnya, yang mengisi lini depan, pada era 1970-an hingga 1980-an memperkuat Korsel sebanyak 121 kali dengan mencetak 55 gol.

Cha Du-ri mempunyai julukan Cha-minator dan “senjata berbentuk manusia”. Kapten Timnas Korsel Ki Sung-yueng mengatakan Cha Du-ri “lebih cepat daripada bola”. Menurut Ki Sung-yeung, “Cha Duri- sangat mengabdikan dirinya untuk kepentingan tim nasional dan dia patut dihormati.”

Dia lahir di Frankfurt, Jerman, saat ayahnya main di Bundesliga. Oleh sebab itu pula Cha Du-ri memulai karier profesional di Jerman bersama Bayer Leverkusen, tapi tak pernah main untuk klub itu yang dipinjamkan ke Arminia Bielefield dan Eintracht Frankfurt. Frankfurt, klub kota kelahirannya, akhirnya mempermanenkan Cha dari Leverkusen.

Beberapa klub Jerman yang sempat menggunakan jasanya antara lain Mainz 05, Koblenz, Freiburg, Fortuna Duesseldorf. Dia juga memperkuat klub Skotlandia Celtic selama dua musim. Pada 2013 Cha kembali ke negara asalnya untuk merumpur bersama FC Seoul hingga saat ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper