Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PIALA FA SOUTHAMPTON VS IPSWICH: Impian Lama Ronald Koeman

Pelatih Southampton Ronald Koeman yang memimpin skuat asuhannya melawan Ipswich Town pada babak ketiga Piala FA mengaku hal itu merupakan pengalaman spesial.
Ronald Koeman/Reuters-Marcelo Del Pozo
Ronald Koeman/Reuters-Marcelo Del Pozo

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Southampton Ronald Koeman yang memimpin skuat asuhannya melawan Ipswich Town pada babak ketiga Piala FA (Football Association) mengaku hal itu merupakan pengalaman spesial dan merupakan impian lama baginya.

Soton, yang menjamu Ipswich Town berbekal kemenangan dengan skor 2-0 atas Arsenal pada pekan ke-20 Liga Primer Inggris, layak diapungkan bakal memetik 3 angka sempurna atas tamunya yang hanya merupakan kontestan Divisi Championship, level kedua kompetisi dalam sistem sepak bola Inggris.

“Saya ingat ketika masih kecil menonton final Piala FA dari Belanda dan saya selalu ingin turnamen ini menjadi bagian kompetisi dalam karier saya,” ungkap pelatih The Saints, julukan Soton, yang adalah mantan pemain Timnas Belanda tersebut pada Jumat (2/1/2015).

“Gema final Piala FA adalah hari yang spesial. Saya ingat saat bicara dengan Ruud Gullit (sesama mantan pemain Timnas Belanda) mengutarakan keinginan yang kuat untuk terlibat di dalamnya. Ini jalan panjang menuju Wembley dan anda harus mengalahkan sejumlah tim untuk tiba di sana. Kita mulai pada Minggu (saat vs Ipswich Town),” lanjut Koeman.

Pertandingan Southampton vs Ipswich Town dijadwalkan berlangsung pada Minggu (4/1/2014) mulai pk. 22:00 WIB.

Soton sempat menelan lima kekalahan di Liga Primer Inggris sebelum Natal, namun memasuki pergantian tahun dengan dua kemenangan atas Burnley 1-0 sebelum menaklukkan Arsenal. Di Piala Liga Inggris Soton juga baru saja menundukkan Sheffield United.

Berkat dua kemenangan terakhir di pentas Liga Primer, Soton kini menghuni posisi keempat yang merupakan batas akhir slot untuk melaju ke Liga Champions Eropa musim depan.

BACA JUGA:

LIGA CHAMPIONS: Ini Jadwal Lengkap 16 Besar, Februari - Maret 2015

INI JADWAL Siaran Langsung Bola Di TV 3 - 20 Januari 2015, Dari Piala FA Hingga Piala Asia

JADWAL LIGA SPANYOL: Barcelona & Atletico 3 Angka, Real Madrid Tersandung di Mestalla?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper