Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIGA INGGRIS: Chelsea Kokoh Dipuncak, Tekuk QPR 2-1

The Blues Chelsea makin kokoh di puncak klasemen sementara Liga Inggris usai mengatasi perlawanan tamunya, Queens Park Rangers (QPR) dengan skor tipis 2-1.

Bisnis.com, LONDON--The Blues Chelsea makin kokoh di puncak klasemen sementara Liga Inggris usai mengatasi perlawanan tamunya, Queens Park Rangers (QPR) dengan skor tipis 2-1.

Pada pertandingan yang digelar di Stamford Bridge, Sabtu malam (01/11/2014), anak-anak asuh Jose Mourinho sejauh ini mampu mempertahankan rekor kemenangan di kandang sepanjang musim ini.
 
Chelsea sudah unggul sejak babak pertama saat Oscar melepaskan sepakan berkelas dengan kaki kanannya pada menit 31.

Pemain asal Brasil ini memanfaatkan umpan Cesc Fabregas dengan melepaskan tendangan keras merobek sudut kanan gawang QPR.

Keunggulan 1-0 the Blues bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, QPR memperbaiki penampilan dan mampu memberi perlawanan lebih sengit yang kerap mengancam gawang Chelsea.

Upaya tersebut memberi hasil ketika Charlie Austin pada menit 61 mampu membawa QPR untuk menyamakan skor.

Gol bermula dari upaya Courtois menghalau sepakan Juan Vargas. Bola yang melambung jatuh di kaki Leroy Fer yang lantas melepaskan sepakan ke mulut gawang.

Bola tepat mengarah ke Austin yang dengan tumitnya membelokkan laju bola ke sudut gawang yang mengecoh Courtois.

Skor pun sama kuat 1-1 hingga memompa semangat QPR makin trengginas. Sang tamu nyaris unggul saat Sandro melepaskan tembakan keras yang masih tipis di sisi gawang Chelsea.

Tak ingin kehilangan peluang, tuan rumah menambah daya gedor dengan memasukkan Drogba dan Schuerrle.

Tekanan Chelsea terlihat makin tajam hingga akhirnya Eden Hazard dijatuhkan di kotak penalti dan wasit langsung menunjuk titik putih.

Bintang Belgia itu sendiri yang maju sebagai algojo dan dengan dingin mengirim bola mulus menembus gawang QPR.

Chelsea pun unggul 2-1 yang bertahan hingga pertandingan usai.

Dengan raihan poin sempurna the Blues kokoh di puncak dengan 26 poin sementara QPR yang baru mengoleksi tujuh poin tercecer di posisi 19 klasemen sementara Liga Inggris..

Susunan Pemain

Chelsea:  Courtois; Ivanovic, Cahill, Terry, Filipe Luis; Matic, Fabregas; Willan (Drogba 63'), Oscar, Hazard; Costa (Schuerrle 78')

QPR:  Green; Isla, Dunne, Caulker, Yun; Henry, Sandro; Vargas, Fer (Traore 84'), Hoilett (Zamora 60'); Austin

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rustam Agus
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper