Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIGA CHAMPIONS: Gol PSG Pada Injury Time Gagalkan Kemenangan Barcelona

BISNIS.COM, JAKARTA--Tragis. Barcelona gagal mempertahankan keunggulan 2-1 dan harus puas ditahan imbang 2-2 oleh Paris Saint Germain di first leg perempat final Liga Champions, yang berlangsung di Stadion Parc des Princes,  Selasa atau Rabu dini

BISNIS.COM, JAKARTA--Tragis. Barcelona gagal mempertahankan keunggulan 2-1 dan harus puas ditahan imbang 2-2 oleh Paris Saint Germain di first leg perempat final Liga Champions, yang berlangsung di Stadion Parc des Princes,  Selasa atau Rabu dini hari (3/4/2013) WIB.

Keunggulan 2-1 Barcelona sejak menit ke-83 akhirnya jebol pada masa injury time (menit ke-93) setelah satu sontekan gelandang PSG, Matuidi tidak mampu diselamatkan Valdes. Gol ini berawal dari satu umpan melalui sundulan kepala Ibrahimovic ke arah Matuidi. Dengan satu sontekan, bola yang memantul kaki Pique, berbelok arah dari posisi Valdes. Kondisi itu membuat Valdes sulit membalikkan badannya yang terlanjur maju satu langkah. Boal meluncur masuk ke gawang.

Barcelona, yang pada babak kedua tidak diperkuat Messi yang cedera dan  diganti oleh Cesh Fabregas, tidak mengurangi dominasi sejak  awal babak kedua. Namun demikian, Xavi cs tidak terlihat mudah untuk menjebol gawang PSG. Gol kedua Barca justru diperoleh melalui tendangan pinalti pada menit ke-83 oleh Xavi Hernandez. Pinalti diberikan wasit lantaran kiper PSG, Salvatore Sirigu --yang akhirnya juga dihadiahi kartu kuning-- menghadang laju lari Alexis Sanchez.

Namun, keunggulan itu, hanya bertahan 10 menit sebelum Matuidi menyamakan kedudukan. Gol Xavi dari titik pinalti itu,  sempat nyaris memupus harapan PSG untuk meraih poin di kandang dari Barcelona. Pasalnya, setelah tertinggal 1-0 di babak pertama, PSG belum mampu menyamakan kedudukan hingga pertengahan babak kedua. Namun, harapan untuk meraup poin di kandang, kembali hidup.

Pada menit ke-75, setelah lepas dari jebakan offside Barcelona, mantan striker Barcelona, Ibrahimovic mampu menyamakan kedudukan. Gol ini diawali tendangan bebas Verratti. Bola lambung disundul oleh Thiago Silva. Bola pun jatuh di ruang kosong. Ibra, yang berdiri dalam posisi offisde dan tidak dinyatakan offisde oleh ofisial pertandingan, tanpa ampun menyambar bola, 1-1.

Sepanjang babak kedua, pertarungan nyaris keras. Sejumlah kartu kuning dikeluarkan wasit asal Jerman, Stark. Setidaknya Ibrahimovic, David Beckham --yang digantikan oleh Verratti di babak kedua-- Matuidi, David Alaves (Barca), Salvatore Sirigu, Masserano (Barca)--yang cedera diganti oleh Bartra dihadiahi kartu kuning.

Gol pertama Barcelona dihasilkan oleh Lionell Messi pada menit ke-36 setelah menerima umpan dari Dani Alaves. (msb)

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing
Editor : Others
Sumber : Martin Sihombing
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper