JAKARTA: Luis Enrique tampaknya sulit mengangkat prestasi AS Roma setelah tak juga mampu membuat tim Ibu Kota Italia itu di peringkat elite Serie-A.Tim Serigala Merah itu hanya mampu bermain imbang 0-0 dengan Chievo dalam lanjutan Serie-A, Selasa atau Rabu (2/5/2012) dini hari WIB. Dampaknya, I Giallorossi kian sulit untuk tampil di kancah Eropa, minimal Liga Europa.Hasil imbang membuat AS Roma hanya mampu di peringkat ketujuh dengan mengoleksi 52 atau tepaut tiga poin dari Inter Milan di peringkat kelima. Enrique masih memiliki dua pertandingan sisa untuk membuktikan Francesco Totti dkk layak di Liga Europa.Dalam pertandinga di kandang Chievo di Stadion Marc`Antonio Bentegodi, AS Roma sebenarnya ingin memperbaiki penampilan setelah dua kali menderita kekalahan dalam tiga pertandingan terakhir. Namun dari serangkai peluang yang tercipta, gagal membuahkan gol sampai turun minum.Kedua tim cukup kesulitan mengembangkan permainannya pada babak kedua karena air hujan yang deras membuat lapangan tergenang dan menghambat laju bola.Susunan PemainChievo Verona: 54-Stefano Sorrentino; 15-Francesco Acerbi, 12-Bostjan Cesar, 13-Bojan Jokic, 20-Gennaro Sardol; 16-Luca Rigoni, 8-Rinaldo Cruzado, 56-Perparim Hetemaj, 6-Michael Bradley (Vacek 78); 31-Sergio Pellissier, 23-Alberto Paloschi (Uribe 71)AS Roma: 18-Gianluca Curci; 5-Gabriel Heinze, 44-Simon Kjaer (Simone Perrotta 68), 3-Jose Angel, 11-Rodrigo Taddei; 16-Daniele De Rossi, 7-Marco Antonio de Mattos Filho (Simplicio 80), 19-Fernando Gago; 31-Fabio Borini, 10-Francesco Totti,14-Bojan Krkic (Junior Tallo 45)(faa)
LIGA ITALIA: Ditahan Chievo 0-0, AS Roma kian sulit ke Liga Europa
JAKARTA: Luis Enrique tampaknya sulit mengangkat prestasi AS Roma setelah tak juga mampu membuat tim Ibu Kota Italia itu di peringkat elite Serie-A.Tim Serigala Merah itu hanya mampu bermain imbang 0-0 dengan Chievo dalam lanjutan Serie-A, Selasa atau
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Dara Aziliya
Editor : Dara Aziliya
Topik
Konten Premium