Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Inggris Gagal ke Final, Harry Kane: Ini Menyakitkan

Inggris Gagal ke Final, Harry Kane: Ini Menyakitkan
Harry Kane bersama pelatih Inggris, Gareth Southgate/Reuters
Harry Kane bersama pelatih Inggris, Gareth Southgate/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Kekalahan Inggris dari Kroasia di semifinal Piala Dunia akan menimbulkan perasaan patah hati dan rasa sakit yang lama, kata penyerang Harry Kane setelah dikalahkan Kroasia 1-2 melalui perpanjangan waktu di Moskow, Kamis dini hari WIB.

"Ini berat, kami patah hati," ucapnya. "Kami bekerja begitu keras, para penggemar luar biasa, ini pertandingan berat, pertandingan 50-50, ketika kami melihat ke belakang kami akan berpikir hal-hal yang semestinya dapat kami lakukan dengan lebih baik."

"Kami bekerja sekeras mungkin... ini menyakitkan, ini sangat menyakitkan, dan ini akan menyakitkan untuk kurun waktu yang lama. Kami menjalani perjalanan fantastis, lebih jauh dari pada yang kami pikirkan," tambahnya.

"Kami menciptakan beberapa peluang bagus ketika kami memimpin 1-0, mungkin kami turun sedikit terlalu dalam namun kami tidak melakukan cukup tekanan terhadap bola. Ada banyak jika dan tapi, pada pertandingan-pertandingan seperti ini itu adalah marjin yang kecil."

"Sulit untuk mengatakan (apa yang salah). Ada banyak hal yang dapat kami lakukan dengan lebih baik. Mereka bermain baik dan menyulitkan kami... Sulit untuk meletakkan jari Anda pada hal itu."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper