Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Persija Vs Persebaya: Teco Masih Bingung Soal Kiper

Pelatih Persija Jakarta Stefano Teco Cugurra belum memutuskan kiper yang akan diturunkan untuk laga kontra Persebaya di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian Jakarta, Selasa (26/6).
Pelatih Persija, Teco/Liga Indonesia
Pelatih Persija, Teco/Liga Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Persija Jakarta Stefano "Teco" Cugurra belum memutuskan kiper yang akan diturunkan untuk laga kontra Persebaya di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian Jakarta, Selasa (26/6).

"Kami saat ini memiliki tiga kiper. Namun saya masih akan melihat siapa yang terbaik untuk pertandingan besok," kata Teco dalam konferensi pers jelang laga kontra Persebaya di Stadion PTIK, Jakarta, Senin.

Pertanyaan tentang posisi penjaga gawang ini mengemuka setelah kiper utama Persija Andritany Ardhiyasa sudah pulih dari cedera panjang dan telah bermain di pertandingan uji coba kontra timnas U-23 Korea Selatan, Kamis (21/6), yang menjadi laga perdananya usai cedera.

Pelatih asal Brazil tersebut menegaskan, kondisi Andritany sejatinya sudah siap untuk bertanding setelah cedera selama sekitar satu bulan.

Akan tetapi, kiper berusia 26 tahun tersebut dianggap masih perlu beradaptasi kembali dengan skuat tim berjuluk Macan Kemayoran.

"Namun semua proses sudah dijalani Andritany dengan bagus," tutur Teco.

Persija sendiri memiliki dua nama lain yang bisa menjadi pilihan kalau Andritany tidak bisa bermain yakni Daryono dan Muhammad Rizky Darmawan.

Dari antara dua sosok tersebut, Daryono menjadi kiper yang paling sering diturunkan sebagai pengganti Andritany.

Partai Persija Jakarta versus Persebaya digelar pada Selasa (26/6) di Stadion PTIK, Jakarta, mulai pukul 18.30 WIB.

Sebagai informasi, pertandingan ini berstatus partai tunda karena sejatinya laga berlangsung pada 3 Juni 2018 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta.

Akan tetapi, ketika itu pertandingan dibatalkan dua jam sebelum "kick off" karena kondisi di luar stadion tidak kondusif akibat bentrokan antar-oknum suporter sebelum laga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper