Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PIALA DUNIA 2018: Lopetegui, Kekuatan Spanyol Tidak Terpengaruh, Kata Kroos

Keputusan Spanyol memecat pelatih Julen Lopetegui pada malam sebelum Piala Dunia hanya akan memberi pengaruh kecil pada kualitas permainan tim juara dunia 2010, kata gelandang tim Jerman Toni Kroos, Kamis (14/6/2018).
Toni Kroos/www.101greatgoals.com
Toni Kroos/www.101greatgoals.com

Bisnis.com, VATUTINKI,  Rusia  - Keputusan Spanyol memecat pelatih Julen Lopetegui pada malam sebelum Piala Dunia hanya akan memberi pengaruh kecil pada kualitas permainan tim juara dunia 2010, kata gelandang tim Jerman Toni Kroos, Kamis (14/6/2018).

Lopetegui secara mengejutkan dipecat pada Rabu, dua hari sebelum pertandingan pertama Spanyol di Grup B melawan Portugal setelah federasi sepak bola mereka mengatakan dia tidak memberi informasi sudah menyepakati bergabung dengan Real Madrid setelah turnamen tersebut.

"Sejujurnya, saya tidak berpikir ini sebuah kemunduran besar bagi Spanyol," kata pemenang Piala Dunia 2014 Kroos yang akan bekerja di bawah Lopetegui di Real Madrid, kepada para pewarta.

"Saya akan segera bertemu dengannya. Tentu saja ada hal-hal yang lebih ideal dibanding kehilangan pelatih anda dua hari sebelum awal Piala Dunia anda. Tapi saya pikir hal itu tidak akan menjadi kemunduran yang sangat banyak." Real tidak diduga mengumumkan pada Selasa bahwa Lopetegui yang baru saja memperpanjang kontraknya dengan timnas Spanyol dan tidak terkalahkan dalam 20 pertandingan selama bertugas akan menjadi pelatih klub Real Madrid untuk musim mendatang.

Posisinya di timnas Spanyol digantikan oleh mantan asisten pelatih Real Fernando Hierro.

"(Hierro) orang yang baik dan seorang pelatih yang bagus," kata Kroos yang sudah bekerja dengannya di Real. "Saya pikir sistem Spanyol akan berjalan dengan baik."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Martin Sihombing
Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper