Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lampard Jadi Pelatih Derby County, Dikontrak Tiga Setengah Tahun

Lampard Jadi Pelatih Derby County, Dikontrak Tiga Setengah Tahun
Frank Lampard/Reuters-Wolfgang Rattay
Frank Lampard/Reuters-Wolfgang Rattay

Bisnis.com, JAKARTA - Mantan bintang Chelsea, Frank Lampard, ditunjuk sebagai pelatih klub Derby County. Ia dikontrak selama tiga setengah tahun.

Lampard, 39 tahun, pensiun pada 2 Februari 2017 setelah bermain di klub terakhirnya, New York City. Kini ia akan menjalani kiprah awalnya sebagai manajer bersama Derby.

Klub itu akan kembali bermain di divisi Championship Liga Inggris pekan depan. Mereka baru saja kalah dari Fulham di semifinal play-off perebutan tiket promosi ke Liga Primer. Pelatih lama mereka, Gary Rowett, memilih hengkang karena bergabung dengan Stoke City.

Lampard antusias menghadapi tantangan baru itu. "Saya selalu ingin melatih klub dengan sejarah dan tradisi besar seperti Derby County, jadi ini kesempatan besar," kata dia.

Ia berharap bisa membangun skuad dengan mendasarkan diri pada tim yang berhasil finis keenam pada musim lalu. "Pada saat sama kami akan membawa para pemain muda yang hebat dan berbakat yang ada di Pride Park," kata Lampard.

Ia merasa tak canggung melakukan tugas pertamanya sebagai manajer. "Ini tugas pertama saya, tapi sebelumnya saya sudah bekerja dengan beberapa pelatih terbaik di dunia. Saya yakin dengan kemampuan saya dan tim di sekeliling saya," kata dia. "Saya tahu ini tak akan mudah, tapi saya tak sabar menghadapi tantangan yang akan datang."

Sebagai pemain Lampard memulai kariernya di West Ham and. Ia kemudian mengukuhkan diri sebagai salah satu gelandang hebat bersama Chelsea. Ia jgua pernah bermain bersama Swansea City dan Manchester City sebagai pemain pinjaman. Di timnas Inggris, ia pernah bermain 106 kali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper