Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wolfsburg Buka Peluang Bertahan di Bundesliga, 3-1 vs Holstein

Wolfsburg membuka peluang untuk bertahan di Bundesliga setelah menaklukkan Holstein Kiel dengan skor 3-1 dalam leg pertama playoff khusus promosi-degradasi.
Para pemain Wolfsburg merayakan gol pertama ke gawang Holstein Kiel./Reuters-Fabian Bimmer
Para pemain Wolfsburg merayakan gol pertama ke gawang Holstein Kiel./Reuters-Fabian Bimmer

Bisnis.com, JAKARTA – Wolfsburg membuka peluang untuk bertahan di Bundesliga setelah menaklukkan Holstein Kiel dengan skor 3-1 dalam leg pertama playoff khusus promosi-degradasi pada Jumat dini hari WIB (18/5/2018).

Bertarung di VolksWagen Arena di Wolfsburg, di hadapan lebih dari 28.000 pendukungnya, tuan rumah berhasil membuka skor nmelalui Divock Origi pada menit ke-13.

Namun, Holstein Kiel sempat memberikan gol balasan pada menit ke-34 melalui Kingsley Schindler dengan memaksimalkan assist Dominick Drexler.

Meski begitu, Wolfsburg segera bangkit dan hanya berselang 6 menit kemudian Josip Brekalo menjadikan tuan rumah kembali unggul 2-1.

Memasuki babak kedua, Wolfsburg menambah sebiji gol lagi. Origi kembali memainkan peran penting setelah umpannya berhasil dimaksimalkan Yunus Malli sehingga skor akhir 3-1.

Pertandingan leg kedua dijadwalkan berlangsung pada Selasa (22/5/2018) dini hari WIB di markas Holstein Kiel, Stadion Holstein.

Laga playoff ini digelar antara Wolfsburg sebagai peringkat 16 atau ketiga dari bawah Bundesliga, kompetisi teratas dalam sistem sepak bola Jerman, dan Holstein Kiel yang menempati peringkat ketiga 2.Bundesliga (divisi 2).

 

Dari Bundesliga telah terdegradasi dua tim terbawah di klasemen yaitu Hamburg SV—untuk pertama kali nsepanjang sejarah—dan Koln. Sebaliknya dari 2.Bundesliga telah promosi ke Bundesliga dua tim teratas di klasemen akhir yakni Fortuna Dusseldorf dan Nurenberg.

Wolfsburg Buka Peluang Bertahan di Bundesliga, 3-1 vs Holstein

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper