Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bek Muda Liverpool Trent Alexander-Arnold Masih Belum Menyangka Main di Piala Dunia

Bek muda Liverpool, Trent Alexander-Arnold, menjadi sosok kejutan dalam skuad Timnas Inggris untuk Piala Dunia 2018. Sang Pemain pun mengaku nyaris tak percaya ketika pertama kali mendengar kabar pemanggilannya.
Bek Liverpool Trent Alexander-Arnold dan Juergen Klopp/The Sun
Bek Liverpool Trent Alexander-Arnold dan Juergen Klopp/The Sun

Bisnis.com, JAKARTA - Bek muda Liverpool, Trent Alexander-Arnold, menjadi sosok kejutan dalam skuad Timnas Inggris untuk Piala Dunia 2018. Sang Pemain pun mengaku nyaris tak percaya ketika pertama kali mendengar kabar pemanggilannya.

Menurut dia, kabar gembira tersebut ia dengar pertama kali dari pelatihnya, Juergen Klopp, sebelum bertolak ke Spanyol untuk menjalani pemusatan latihan untuk mempersiapkan laga final Liga Champions kontra Real Madrid pada 26 Mei mendatang.

"Dia (Klopp) menanyakan saya, apakah saya tahu kabar tentang skuad Inggris. Lalu saya jawab 'tidak.' Lalu dia bertanya, 'Apakah kamu punya rencana selama Piala Dunia berlangsung?' Lalu saya jawab, 'Tidak, tidak ada liburan atau hal lain," ujar Alexander-Arnold seperti dilansir laman resmi klub, Kamis, 17 Mei 2018.

"Lalu dia (Klopp) bilang 'OK, baiklah... Kamu masuk ke skuad Inggris!' Itu adalah momen yang sangat membanggakan bagi saya. Saya senang kabar tersebut disampaikan langsung oleh pelatih saya," ujar pemain berusia 19 tahun tersebut.

Juergen Klopp, yang telah memberikan laga debut bagi Alexander-Arnold pada 2016, juga merasa bangga atas prestasi anak asuhnya tersebut. Ia sengaja meminta kepada pelatih Inggris, Gareth Southgate, agar kabar baik itu bisa disampaikannya secara langsung kepada anak asuhnya tersebut.

"Saya mendapatkan kehormatan untuk menyampaikan kabar baik itu ke Alexander-Arnold, dan saya senang bisa melihat reaksi di matanya. Ini fantastis. Benar-benar musim yang hebat," ujar Klopp.

Bersama Liverpool, Trent Alexander-Arnolds telah tampil impresif di sepanjang musim ini. Di umurnya yang baru 19 tahun, ia sudah bisa berlaga di sembilan laga Liga Champions, termasuk kemenangan di babak perempat final kontra Manchester City, dan kemenangan di semifinal kontra AS Roma. Ia pun telah melakoni 19 laga di Liga Inggris.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper