Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Barcelona Angkut Arhur Melo dari Gremio

Klub La Liga Spanyol FC Barcelona telah mencapai kesepakatan dengan klub Brasil Gremio untuk merekrut gelandang Arthur Melo.
Arthur Melo/Daily Mail
Arthur Melo/Daily Mail

Bisnis.com, JAKARTA – Klub La Liga Spanyol FC Barcelona telah mencapai kesepakatan dengan klub Brasil Gremio untuk merekrut gelandang Arthur Melo untuk transfer yang berpotensi mencapai 39 juta euro.

Klub Katalan itu dapat memilih untuk mengaktifkan kesepakatan untuk pengatur permainan berusia 21 tahun itu pada Juli 2018, jika mereka berharap untuk menindaklanjutinya perekrutan itu.

"Pada acara itu klub akhirnya memilih untuk opsi perekrutan, harga transfer ditetapkan pada 30 juta euro plus 9 juta euro dalam beberapa variabel jumlah," kata Barcelona dalam pernyataannya.

Arthur, yang populer dengan kemampuan operannya, bersinar pada Copa Libertadores ketika ia membantu Gremio untuk mengangkat trofi Amerika Selatan untuk ketiga kalinya pada November tahun lalu, demikian ditulis Antara mengutip Reuters.

Sementara itu ESPN melaporkan Arthur memang belum memiliki satu caps pun bersama Timnas Brasil. Namun, dia disebut cukup potensial untuk masuk ke dalam skuat yang akan dibawa pelatih Tite ke putaran final Piala Dunia 2018 di Rusia pada pertengahan tahun ini.

Salah satu masalah yang dihadapi Barcelona ketika resmi mendatangkan pemain bernama lengkap Arthur Henrique Ramos de Oliveira Melo itu pada Juli nanti ialah mereka harus melepas satu slot pemain non-Uni Eropa.

Aturan di Spanyol memungkinkan setiap klub hanya memiliki tiga pemain non-UE. Barca telah memanfaatkan penuh slot itu Yerry Mina, Paulinho, dan Philippe Coutinho.

Mereka diketahui hendak mengesahkan Coutinho untuk mempunyai paspor UE yang tengah diperjuangkan oleh Aine, istri pemain berkebangsaan Brasil tersebut. Apabila upaya itu sukses, maka slot untuk Arthur pun terbuka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : ESPN & Antara/Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper