Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harga Tiket Semifinal Piala Presiden 2018 Sriwijaya FC Vs Bali United

Panitia pelaksana pertandingan semifinal Piala Presiden 2018 antaraSriwijaya FC kontra Bali United meyakini lebih dari 20 ribu penonton akan menyaksikan ajang tersebut secara langsung. Untuk mengantisipasi hal itu, mereka menyiapkan 22 ribu tiket dalam pertandingan yang akan digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring itu.
Para pemain Sriwijaya FC sedang berlatih/Antara-Nova Wahyudi
Para pemain Sriwijaya FC sedang berlatih/Antara-Nova Wahyudi

Bisnis.com, JAKARTA - Panitia pelaksana pertandingan semifinal Piala Presiden 2018 antara Sriwijaya FC vs Bali United meyakini lebih dari 20 ribu penonton akan menyaksikan ajang tersebut secara langsung. Untuk mengantisipasi hal itu, mereka menyiapkan 22 ribu tiket dalam pertandingan yang akan digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring itu.

Pengelola tiket, Sulaiha menuturkan pihaknya telah membuka penjualan tiket sejak Kamis pagi. Menurutnya harga tiket dijual dengan beberapa varian.

"Harga tiket akan sama dengan pertandingan Liga 1 nanti," ujarnya Kamis 8 Februari 2018.

Harga tiket Tribun Utara dan Selatan dipatok Rp 25 ribu, Sementara Tribun Timur Rp 35 ribu dan yang paling mahal adalah Tribun Barat atas senilai Rp 60 ribu. Tiket kelas VIP dibanderol Rp 80 ribu dan VVIP Rp 125 ribu.

Sulaiha mengakui ada kenaikan pada harga tiket tersebut sebesar Rp 5 ribu atau sekitar 15 persen dari harga pada kompetisi Liga 1 musim lalu. Kenaikan tersebut mengikuti kenaikan harga cetak dan biaya produksi lainnya.

Sementara itu Direktur Kompetisi PT. Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) selaku operator Klub Sriwijaya Augie Bunyamin menuturkan panitia sudah melakukan persiapan secara maksimal. Untuk menjaga keamanan di saat laga maupun usai pertandingan, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Polisi.

"Untuk keamanan sudah tidak ada kendala lagi karena aparat sudah bersiap," kata Augie.

Laga pertama semifinal Piala Presiden akan berlangsung pada Ahad malam, 11 Februari nanti. Bali United akan menjadi tamu perdana yang dijamu Sriwijaya FC di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring setelah berakhirnya kompetisi Liga 1 tahun lalu. Laga ini juga akan menjadi laga perdana setelah stadion tersebut selesai dipugar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper