Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Siapkan Bauman, Persib Bakal Depak Essien?

Siapkan Bauman, Persib Bakal Depak Essien?
Pesepak bola Persib Bandung Michael Essien melakukan pemanasan saat sesi latihan/Antara-Fahrul Jayadiputra
Pesepak bola Persib Bandung Michael Essien melakukan pemanasan saat sesi latihan/Antara-Fahrul Jayadiputra

Bisnis.com, JAKARTA - Persib Bandung berencana kembali merekrut pemain asing guna menambal kelemahan di lini depannya. Kali ini, skuad arahan Mario Gomez itu dikabarkan tengah serius untuk mendatangkan penyerang asal Argentina, Jonathan Bauman, buat persiapan Liga 1 2018.

"Bauman sudah berkomunikasi dengan kami. Ia sudah siap untuk ikut kompetisi di Indonesia," ujar Asisten Pelatih Persib, Fernando Soler, di Bandung, Kamis, 1 Februari 2018.

Maung Bandung masih kekurangan ujung tombak yang tajam guna bisa menjebol gawang lawan saat berlaga di lapangan hijau. Kini lini depan Persib dihuni satu penyerang asing, Ezechiel N'Douassel, dan penyerang lokal Airlangga Sucipto.

Keduanya, terbukti tumpul untuk bisa membobol gawang lawan di ajang turnamen Piala Presiden 2018. Dari tiga laga yang dilakoni Persib, baik Ezechiel maupun Airlangga, tak sekalipun mampu menyarangkan bola ke gawang lawan. Persib pun hanya mampu mencetak satu gol, melalui kaki gelandang serang Oh Inkyun.


Kedatangan Bauman diharapkan bisa menghapus ketumpulan Maung Bandung di sektor ujung tombak. Soler mengatakan Bauman datang tidak untuk mengikuti serangkaian tes, tapi langsung berseragam Persib.

"Jadi ketika mulai kompetisi nanti semua sudah siap, dia (Bauman) datang main tidak perlu latihan lagi atau yang lainnya karena memang dia sudah siap," ujarnya.

Kalau merujuk kepada regulasi yang diterapkan PT Liga Indonesia Baru, setiap klub peserta Liga 1 hanya diperbolehkan memiliki empat pemain asing, dengan komposisi tiga pemain asing bukan dari Asia.

Mengacu pada regulasi, kalau saja Bauman datang, tentunya bakal ada satu pemain asing yang akan didepak dari skuad Maung Bandung. Kemungkinan terbesar, antara Michael Essien dan Ezechiel yang akan hengkang nantinya.

Bojan Malisic memang berstatus pemain asing. Namun, Malisic kemungkinan tidak akan dicoret lantaran dia berposisi sebagai bek tengah. Malisic baru saja didatangkan Persib berdasarkan rekomendasi Gomez langsung baru-baru ini.

Apalagi, Soler sekilas cukup memperkuat opini yang berkembang kini, yakni kemungkinan pemain yang akan hengkang dari Persib adalah Michael Essien. Gelagat Essien yang dikabarkan tiba-tiba cedera sehari jelang laga kontra PSMS Medan, memang menjadi tanda tanya besar. Essien satu-satunya pemain asing Persib yang cedera saat ini.

"Kita sudah ada nama-nama pemain yang keluar atau bertahan di sini,. Semua sudah tahu siapa tidak ada di sini, sudah beberapa hari tidak ada, karena pasti cedera atau alasan apapun itu," katanya.

Agen Michael Essien dan Ezechiel, Amougou Mathieu, mengatakan tidak tahu sama sekali ihwal rumor kemungkinan pemainnya akan hengkang dari Maung Bandung. "Dengan manajemen juga belum ada obrolan," ujar Mathieu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper