Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Islandia Heimir Hallgrimsson mengaku cukup terkesan dengan kemampuan individual pemain Timnas Indonesia, saat bertanding melawan timnya, di laga persahabatan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Ahad, 14 Januari 2018. Pertandingan itu berakhir dengan kemenangan Islandia dengan skor 1-4.
Pelatih Islandia Puji Dribel Pemain Indonesia
Pelatih Islandia Puji Dribel dan Kecepatan Pemain Indonesia
"Menurut saya pemain Indonesia sangat baik dalam individu, dribble lebik baik. Fisik dan taktik juga lebih baik," kata Hallgrimsson, saat ditemui usai pertandingan.
Di babak pertama, Hallgrimsson mengatakan Timnas Indonesia mampu menahan Islandia dari segi permainan. Skor di babak pertama pun nyaris berakhir dengan keunggulan Indonesia, saat Ilham Udin Armaiyn berhasil memanfaatkan kesalahan kiper Islandia, Runar Alex Runarsson. Namun di akhir babak pertama, Albert Gudmundsson berhasil menyamakan kedudukan bagi Islandia.
Di babak kedua, pelatih Timnas Luis Milla melakukan beberapa rotasi pemain, seperti memasukan Andik Vermansyah, Miftahul Hamdi, Evan Dimas, hingga Boas Salossa. Justru perubahan ini yang ternyata diincar Hallgrimsson.
"Di babak kedua kita bisa melihat perubahan dari Indonesia, dan inilah yang kami cari," kata dia.
Hallgrimsson mengatakan pertandingan di Indonesia sangat bagus bagi timnya. Selain atmosfer bertanding yang bagus, para pemain muda yang ia boyong juga mendapat jam bermain yang diperlukan. Terlebih, Islandia memang sedang menjajal kekuatan berbagai negara di berbagai benua.
Hal ini dilakukan untuk menghadapi putaran final Piala Dunia 2018 di Rusia. "Kita ingin cari tim dengan standar yang lain karena selama ini kami bermain dengan negara-negara Eropa. Jadi kami mencari tim dari negara-negara seperti Asia, Afrika, dan Amerika, seperti grup kami di Piala Dunia," kata pelatih Islandia itu
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

30 menit yang lalu
Jumbo Investors Snap Up Astra (ASII) Shares in Hunt for Dividends

1 jam yang lalu
IDX Takes Steps to Reinforce Capital Market Stability
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
