Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Feyenoord Tim Terakhir Lolos ke 8 Besar Piala Belanda

Feyenoord Rotterdam menjadi tim terakhir yang lolos ke perempat final (8 besar) Piala Belanda (KNVB Beker) setelah mengatasi Heracles Almelo dengan skor 3-1 di 16 besar.
Ujung tombak Feyenoord Rotterdam Steven Berghuis/Twitter Feyenoord
Ujung tombak Feyenoord Rotterdam Steven Berghuis/Twitter Feyenoord

Bisnis.com, JAKARTA - Feyenoord Rotterdam menjadi tim terakhir yang lolos ke perempat final (8 besar) Piala Belanda (KNVB Beker) setelah mengatasi Heracles Almelo dengan skor 3-1 di 16 besar.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion De Kuip di Rotterdam pada Jumat pagi WIB (22/12/2017), dua dari tiga gol tuan rumah dijaringkan oleh ujung tombak Steven Berghuis.

Dia mencetak gol pembuka ketika pertandingan baru memasuki menit ke-7 dan sukses mengeksekusi penalti untuk menujadi gol ketiga 6 menit menjelang laga usai.

Satu gol lagi dikontribusi Sven van Beek pada menit 16 yang merupakan gol kedua, sedangkan sebiji gol hiburan Heracles dihasilkan Tim Breukers pada menit 23 yang sempat membuat dkor 2-1.

Juara bertahan Piala Belanda adalah Vitesse Arnhem setelah di final pada 30 April 2017 menaklukkan AZ Alkmaar dengan skor 2-0 di Stadion De Kuip di Rotterdam.

Kali ini Vitesse telah tersungkur di putaran pertama atau babak 64 besar, kalah adu penalti 3-5 dari Swift, klub kontestan Hoofdklasse, kompetisi level kelima dalam sistem sepak bola Belanda, setelah 0-0 selama 120 menit termasuk perpanjangan waktu 2 x 15 menit.

Ajax, Feyenoord Rotterdam, dan PSV merupakan tiga tim teratas pengoleksi trofi Piala Belanda sejak diperebutkan pertama kali pada 1899 atau 118 tahun silam. Ajax menjuarainya 18 kali, Feyenoord 12, dan PSV 9 kali.

Namun, Ajax kandas di babak 16 besar kali ini, kalah adu penalti dari Twente Enschede setelah permainan selama 120 menit imbang 1-1

Hasil lengkap 16 besar Piala Belanda: PEC Zwolle 2 vs NEC Nijmegen 0; Cambuur 3 vs GVVV 0; Willem II 3 vs RKC Waalwijk 0; PSV Eindhoven 4 vs VVV Venlo 1; Fortuna Sittard 2 vs AZ Alkmaar 4; Twente Enschede 1 vs Ajax 1 (Twente menang adu penalti 6-5), VVSB 0 vs Roda JC Kerkrade 1; Feyenoord Rotterdam 3 vs Heracles Almelo 1.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Football Oranje
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper