Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gol Sah Messi Tak Dianggap, Barcelona Ngamuk

Barcelona mengecam wasit dan asistennya karena tak mengesahkan gol Lionel Messi pada babak pertama, tepatnya menit ke-29, dalam pertandingan yang berakhir 1-1 melawan rival utamanya Valencia.
Lionel Messi/Reuters-Albert Gea
Lionel Messi/Reuters-Albert Gea

Bisnis.com, JAKARTA - FC Barcelona mengecam wasit dan asistennya karena tak mengesahkan gol Lionel Messi pada babak pertama, tepatnya menit ke-29, dalam pertandingan yang berakhir 1-1 melawan rival utamanya Valencia dalam perebutan gelar juara La Liga Spanyol.

Tembakan dekat Messi pada menit ke-30 ditepis kiper Valencia Neto, dan bergulir masuk melewati garis gawang sebelum kiper asal Brasil itu kemudian menghalaunya keluar.

Messi merayakan gol itu bersama rekan-rekan setimnya, tetapi wasit Ignacio Iglesias Villanueva tetap meneruskan permainan dan Valencia akhirnya hampir mencetak gol ketika Simone Zaza melesatkan tendangan keras yang melebar, yang hampir memunculkan kontroversi baru lagi.

Valencia memimpin pertandingan ketika tembakan jarak dekat pemain internasional Spanyol Rodrigo Moreno masuk, yang tampaknya akan memangkas jarak dengan pemimpin klasemen Bercelona dalam perebutan poin pemuncak La Liga.

Namun, Alba melepaskan tembakan kaki kiri setelah mendapatkan umpan dari Lionel Messi, untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-81, menggagalkan kemenangan kandang pertama mantan klubnya atas Barcelona sejak 2007.

Tim Katalan memimpin dengan 35 poin dalam 13 pertandingan, sementara Valencia memiliki nilai 31. Atletico Madrid dan juara bertahan Real Madrid berada di urutan ketiga dan empat dengan nilai  27.

"Menjelang akhir pertandingan, hal penting adalah kami mencetak gol, namun wasit telah membuat kesalahan monumental, meski saya melihatnya dari tengah lapangan. Kami menonton babak pertama itu dan jelas (itu gol). Itu sangat jelas (gol)," kata bek Barcelona Jordi Alba.

Spanyol hanya satu-satunya di lima liga utama Eropa yang menolak menggunakan teknologi garis gawang, sehingga membuat frustrasi para peserta.

Musim kompetisi lalu, gol Barcelona tidak disahkan meski tayangan ulang televisi menunjukkan bola telah melewati garis gawang dalam pertandingan yang berakhir 1-1 melawan Real Betis.

Asosiasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) telah mengumumkan bahwa teknologi Video Assistant Referee (VAR) akan digunakan dalam La Liga mulai musim kompetisi mendatang, bergabung bersama  Bundesliga Jerman dan Serie A Italia yang telah menggunakan teknologi itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara/Reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper