Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Watford Vs Liverpool: The Reds Dalam Kondisi Bagus

Prediksi Watford Vs Liverpool: The Reds Dalam Kondisi Bagus
Pelatih Liverpool Jurgen Klopp/Reuters-Peter Nicholls
Pelatih Liverpool Jurgen Klopp/Reuters-Peter Nicholls

Bisnis.com, JAKARTA - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, menyatakan persiapan skuadnya untuk menghadapi Liga Inggris dan Liga Champions musim ini telah matang. Meskipun sejumlah punggawanya masih didera cedera, Klopp yakin mereka bisa berkompetisi dengan para pemain yang ada.

"Kami dalam kondisi yang bagus. Para pemain juga sedang dalam kondisi suasana hari yang bagus, sikap mereka dalam setiap sesi latihan juga sangat bagus," ujarnya.

"Ya kami memang memiliki satu atau dua masalah cedera kecil dan satu pemain (Adam Lallana yang mengalami cedera otot paha) cedera serius, tetapi itulah hidup," ujarnya.

Dia menyatakan bahwa cedera yang dialami skuadnya tak menjadi masalah. Liverpool, lanjutnya, telah membuktikan mampu meraih kemenangan 3-1 atas Athletic Bilbao pada laga uji coba akhir pekan lalu di Dublin, Irlandia. "Kami telah menunjukkannya di Dublin bahwa kondisi kami sangat baik. Jadi semuanya dalam keadaan baik," katanya.

Liverpool akan memulai Liga Inggris dengan menyambangi Watford pada Sabtu nanti. Empat hari berselang mereka harus terbang ke Jerman untuk menghadapi Hoffenheim pada kualifikasi Liga Champions.

Klopp menyatakan bahwa dirinya akan fokus kepada Watford terlebih dahulu. Dia ingin Liverpool fokus di Liga Inggris terlebih dahulu ketimbang memikirkan kualifikasi Liga Champions.

"Kami tahu bahwa kami akan menjalani laga kualifikasi. Tetapi tantangan pertama kami adalah menghadapi Watford, meskipun semua orang berpikir soal kualifikasi Liga Champions. Jadi target pertama kami adalah Watford dan kami akan memiliki beberapa hari untuk mempersiapkan laga berikutnya," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo.co

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper