Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Akhirnya Persib Lepas Pemain Timnas Inggris Carlton Cole

Persib Bandung resmi memutuskan kontrak salah satu marquee playernya, Carlton Cole, karena dianggap tidak ikut berkontribusi bagi Maung Bandung.
Carlton Cole/Antara-Agus Bebeng
Carlton Cole/Antara-Agus Bebeng

Bisnis.com, BANDUNG - Persib Bandung resmi memutuskan kontrak salah satu marquee playernya, Carlton Cole, karena dianggap tidak ikut berkontribusi bagi Maung Bandung.

"Cole sudah resmi diputus kontrak," ujar media officer Persib, Irfan Suryadireja di Bandung, Jawa Barat, pada Jumat (4/8/2017) tentang pemain yang mempunyai tujuh caps bersama Timnas Inggris senior tersebut.

Irfan mengatakan pemutusan kontrak itu sudah dibicarakan matang-matang oleh manajemen Persib. Kontrak Cole resmi diputus pada Kamis (3/8/2017) di Graha Persib.

Pemain yang sempat melanglangbuana di sejumlah klub elit Eropa itu didatangkan manajemen menjelang liga dimulai. Dengan pengalamannya, manajemen semula berharap penampilan Cole bisa membawa Persib kembali menjuarai liga.

Namun, kondisi fisik yang tak kunjung membaik membuat pemain berusia 33 tahun ini selalu menghangatkan bangku cadangan. Cole hanya bermain dalam lima pertandingan dan gagal mencetak gol.

Sementara itu, caretaker Persib Herrie Setyawan mengatakan sosok Cole memiliki kesan tersendiri. Meski jarang diturunkan, dia tidak pernah memperlihatkan wajah kecewa. "Kepada saya, dia menunjukkan sikap profesional yang tidak pernah mengeluh meski jarang dimainkan.”

Tanda-tanda kepergian Cole sebenarnya dapat dilihat dari unggahan kompatriotnya Michael Essien di instagram 2 hari lalu. Si Bison julukan Essien, mengunggah foto dan menuliskan caption "@iamcarltoncole12 #respect blessed,".

Tak hanya Essien, pemain naturalisasi Persib, Raphael Maitimo pun mengunggah hal serupa di instagram. "Coley, coley, coleyyy! Good luck on your journey my friend! See you very soon again. All the best brother. @iamcarltoncole12 #Legend #MaungColey", tulisnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper