Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Diminati Marseille, Giroud Pilih Bertahan di Arsenal

Striker Arsenal Olivier Giroud menegaskan dia ingin bertahan di Arsenal dan merasa tertantang untuk merengkuh trofi Liga Primer Inggris.
Olivier Giroud ketika mencetak gol untuk Timnas Prancis ke gawang Paraguay akhir pekan lalu/Reuters-Stephane Mahe
Olivier Giroud ketika mencetak gol untuk Timnas Prancis ke gawang Paraguay akhir pekan lalu/Reuters-Stephane Mahe

Bisnis.com, JAKARTA - Striker Arsenal Olivier Giroud menegaskan dia ingin bertahan di Arsenal dan merasa tertantang untuk merengkuh trofi Liga Primer Inggris meskipun belakangan sempat muncul laporan bahwa klub Ligue 1 Prancis Olympique Marseille menghendaki tanda tangannya.

Masa depan penyerang berusia 30 tahun itu sempat tidak jelas setelah melalui musim 2016-2017 dengan hanya 11 kali tampil sebagai starter di bawah arahan pelatih yang sama-sama berasal dari Prancis, Arsene Wenger.

Marseille disebut-sebut sebagai calon terkuat untuk mendatangkan pemain berusia 30 tahun itu, yang menjaringkan hattrick pertama kali untuk Timnas Prancis sejak David Trezeguet melakukannya pada 2000, saat Prancis melumat Paraguay 5-0 dalam laga uji coba pada Sabtu dini hari WIB (3/6/2017).

Giroud mengaku tersanjung dengan adanya minat dari klub negaranya tersebut, tetapi dia menegaskan bahwa masa depannya tetap akan berada di klub London berjuluk The Gunners.

“Marseille klub legendaris, tetapi masa depan saya di Arsenal. Apa yang telah kami bangun akan kami teruskan untuk beberapa tahun mendatang. Sekarang kami bersiap mengarungi tantangan merebut trofi Liga Primer. Itu tujuan saya, itu tujuan kami (Arsenal),” kata pemain kelahiran Chambery, Prancis, itu.

Giroud memulai karier profesionalnya bersama Grenoble pada 2005. Pada 2008 dia pindah ke Tours. Kariernya bergwerak naik ketika pada 2010 dipinang Montpellier. Dia pindah ke Arsenal 5 tahun yang lalu.

Untuk Les Bleus, julukan Timnas Prancis, Giroud telah bermain dalam 62 pertandingan dengan mengontribusi 26 gol sejak debutnya pada 2011.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Soccerway
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper