Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pengamanan Persija Vs Timnas U-22 Sampai Tujuh Lapis

Pengamanan Persija Vs Timnas U-22 Sampai Tujuh Lapis
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Bisnis. com, JAKARTA - Kepolisian Bekasi Kota akan menerapkan pengamanan tujuh lapis selama laga Persija melawan Tim Nasional Indonesia U-22 di Stadion Patriot Candrabhaga, Rabu malam.

"Pembagian lapisan pengamanan ini berdasarkan hasil pemetaan kerawanan yang melibatkan suporter maupun pemain," kata Kepala Kepolisian Sektor Bekasi Selatan Kompol Bayu Pratama usai apel persiapan pengamanan pertandingan Persija vs Timnas U-22 di Stadion Patriot, Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan, Rabu siang.

Kepolisian akan mengerahkan 100 personel untuk menjaga area lintasan lari di sisi lapangan bola, 200 personel untuk menjaga sekat antartribun, 233 personel untuk menjaga tribun suporter, 110 personel untuk menjaga tribun atas yang ada di belakang tempat suporter.

Selain itu kepolisian menurunkan 216 orang untuk mengamankan area pintu masuk tribun, serta 64 personel untuk menjaga  pintu masuk utama dan 40 personel untuk menjaga pintu masuk menuju stadion.

Bayu mengatakan di masing-masing ring pengamanan, petugas akan melakukan pemeriksaan untuk memastikan penonton tidak membawa senjata tajam, korek api, petasan dan botol minuman.

"Petugas juga akan melarang penonton membawa koran atau bambu karena disinyalir bisa digunakan menjadi senjata untuk melukai orang saat terjadi konflik," katanya.

Bayu juga menginstruksikan petugas yang berjaga di jalan menuju stadion untuk merazia kendaraan. "Titik pemberangkatan suporter juga akan kita razia untuk antisipasi penyelundupan barang berbahaya," katanya.

Ia menjelaskan pula bahwa secara keseluruhan ada 2.131 personel gabungan dari kepolisian, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, TNI, Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran yang dikerahkan untuk mengamankan jalannya pertandingan sepak bola tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper