Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ingin Liverpool Menang Terus, Matip Ingatkan Pertahanan

Bek tengah Liverpool FC Joel Matip yakin pertahanan yang solid dari sebuah tim akan membuat kemenangan lebih mudah didapat.
Joel Matip/Mirror
Joel Matip/Mirror

Bisnis.com, JAKARTA - Bek tengah Liverpool FC Joel Matip yakin pertahanan yang solid dari sebuah tim akan membuat kemenangan lebih mudah didapat.

Klub berjuluk The Reds tersebut telah mencetak 24 gol dalam delapan pertandingan awal mereka pada musim 2016-2017. Bahkan dalam empat pertandingan di antaranya mampu mencetak sedikitnya empat gol.

Meskipun demikian, catatan clean sheet yang diharapkan The Reds belum sesuai dengan harapan. Inilah yang menjadi sorotan dari Matip, pemain Timnas Kamerun kelahiran Bochum, Jerman, 8 Agustus 1991.

Matip menyadari sisi pertahanan juga membutuhkan perhatian karena kekokohan lini belakang akan memberi kenyamanan saat menyerang. "Pertahanan yang solid selalu mampu membantu untuk memenangi pertandingan dan tim yang bagus jelas memerlukan itu.”

Dalam pandangannya, Liverpool masih harus meningkatkan performa. “Kami telah menyadarinya dan akan bekerja keras untuk menjadi lebih baik serta mencoba clean sheet karena kadang-kadang kita mungkin hanya mampu mencetak satu gol dan kami harap itu cukup untuk memenangi pertandingan.”

Sebagaimana dilansir website resmi Liverpool, dia mengakui bahwa untuk mencapai kinerja bagus, diperlukan kerja keras. “Namun, itu bukan masalah bagi kami. Kami memiliki banyak pemain berkualitas dan saya yakin kami akan menjadi lebih baik sepanjang musim."

Skuat asuhan pelatih asal Jerman Jurgen Klopp itu akan meneruskan perjuangannya di pentas Liga Primer Inggris pekan ketujuh dengan bertandang ke markas klub Wales Swansea City pada Sabtu (1/10/2016) mulai pl. 18:30 WIB.

Pertandingan di Stadion Liberty di Kota Swansea tersebut akan dipimpin wasit berusia 31 tahun kelahiran Ashington, Inggris, Michael Oliver, dan direncanakan disiarkan secara langsung oleh Bein Sports 1.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : LiverpoolFC.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper