Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Permainan Juventus Dianggap Cukup Mengkhawatirkan

Mantan pemain Juventus Massimo Mauro melihat permainan Nyonya Tua tidak cukup baik di awal musim ini terlebih di laga lawan Palermo di mana Juve hanya menang 1-0 itu pun berkat gol bunuh diri Edoardo Goldaniga di menit 49.
Pelatih Juventus Massimiliano Allegri/Juventus
Pelatih Juventus Massimiliano Allegri/Juventus

Bisnis.com, JAKARTA - Mantan pemain Juventus Massimo Mauro melihat permainan Nyonya Tua tidak cukup baik di awal musim ini terlebih di laga lawan Palermo di mana Juve hanya menang 1-0 itu pun berkat gol bunuh diri Edoardo Goldaniga di menit 49.

Juara Italia lima kali berturut-turut itu telah memainkan enam pertandingan, tetapi tim Max Alllegri itu dikritik karena penampilan mereka yang dirasa belum cukup baik.

"Saya melihat mereka dalam masalah besar," kata Mauro mengaku kepada QS. "Mereka memiliki satu tim besar tetapi sulit untuk melihat mereka menjadi tim yang hebat."

"Melawan Cagliari dan Fiorentina kami melihat Juve yang sangat menarik tetapi Juve melangkah mundur saat lawan Sevilla, Inter dan Palermo."

"Memiliki skuad juara sangat penting tapi itu tidak cukup. Bianconeri masih harus menemukan keseimbangan di lini tengah dan, lebih dari apa pun, identitas yang jelas."

"Permainan positif Palermo yang menjalankan pertahanan dengan solidi mampu membunuh lini depan mereka."

Dengan gaya seperti itu, Mauro tidak percaya Juve akan mampu memenuhi ambisi mereka menjadi juara di Eropa jika mereka tidak meningkatkan standar permainan mereka.

"Jika Anda bermain seperti itu di Palermo itu baik-baik saja, tetapi tidak cukup di Eropa."

Juventus akan tandang ke Zagreb tengah pekan ini melawan Dinamo Zagreb di laga kedua Liga Champions. Di pertandingan pertama lawan Sevilla di Juventus Stadium, Juve hanya mampu bermain 0-0.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Football-Italia

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper