Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

TSC 2016: Ridwan Kamil Izinkan Persib Pakai Stadion GBLA

Ridwan Kamil Izinkan Persib Pakai Stadion GBLA
Bobotoh Persib Bandung/Antara-Fahrul Jayadiputra
Bobotoh Persib Bandung/Antara-Fahrul Jayadiputra

Bisnis.com, JAKARTA - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengizinkan klub Sepak Bola Persib Bandung menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sebagai home base pada September 2016. "Boleh dan harus digunakan (Persib Bandung)," kata Ridwan Kamil saat ditemui di Hotel Grand Royal Panghegar, Jalan Merdeka, Kota Bandung, Kamis, 26 Mei 2016.

Menurut Ridwan, selain digunakan untuk penyelenggaraan Pekan Olah Raga Nasional (PON) XIX Jawa Barat, stadion ini akan digunakan untuk markas klub sepak bola kebanggaan warga Jawa Barat, Persib Bandung. "GBLA didesain untuk Persib, awalnya. Pas mau dipakai, ada kendala hukum. Jadi kendala hukum ini membuat GBLA belum bisa dipakai," ujarnya.

Meski demikian, Ridwan tidak mau salah langkah dalam mengambil keputusan. Meski sudah memberi lampu hijau, rekomendasi dari pihak kepolisian, terutama Bareskrim Mabes Polri, yang tengah mengusut kasus dugaan penyimpangan konstruksi Stadion GBLA, menjadi salah satu faktor penentunya.

"Hari ini sedang diperbaiki, dijanjikan (kontraktor) sebelum bulan puasa (selesai). Kalau perbaikan sudah selesai sebelum bulan puasa dan disetujui oleh Bareskrim, secepat itulah kami akan gunakan GBLA untuk Persib," ujar Ridwan.

Selain itu, kepolisian menjadi penentu izin penyelenggaraan. Pasalnya, jalan tembus tol KM 149, yang menjadi pintu utama akses jalan ke Stadion GBLA, belum rampung.

"Dari sisi GBLA-nya, sesuai dengan janji kontraktor, sebelum bulan puasa selesai. Nanti, kalau ternyata tidak menggunakan jalan tol baru itu, diskresinya ada di kepolisian," ucapnya.

Ridwan Kamil mengatakan, sejak dibangun, Stadion GBLA menganggur. " Sudah terlalu lama, sudah sangat mahal, tidak ada manfaatnya. Maka, Persib yang paling didulukan. Saya enggak suka barang mubazir," katanya.

Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar akan mengirim surat kepada Ridwan yang berizi permohonan izin penggunaan Stadion GBLA. Stadion ini akan digunakan sebagai venue Persib menyongsong laga Torabika Soccer Championship (TSC) pada September 2016.

"Mudah-mudahan GBLA sudah bisa dipakai," kata Umuh saat ditemui wartawan di Wisma Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Selasa, 24 Mei 2016.

Markas Persib pindah karena Stadion Si Jalak Harupat akan digunakan sebagai venue PON XIX/Jawa Barat, 17-29 September 2016. Umuh enggan berspekulasi ihwal pemilihan home base Maung Bandung, julukan Persib. Saat ini, kata dia, belum ada opsi lain yang bakal digunakan sebagai venue laga kandang Persib selain Stadion GBLA.

"Diusahakanlah Gedebage dulu (GBLA).Kalau masih tidak bisa dipakai terus, ini ada apa? Ini kalau masih terus-terusan, diperiksa saja ini semua ada apa, padahal kemarin kan sudah ada izin bisa digunakan," ujarnya.

Stadion GBLA, yang dibangun dengan anggaran Rp 1,1 triliun, disinyalir mengalami gagal konstruksi setelah beberapa titik ditemukan ambles. Badan Reserse Kriminal Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia baru menetapkan seorang tersangka dalam proyek pembangunan stadion terbesar di Jawa Barat itu.

Saat ini, Pemerintah Kota Bandung masih merenovasi stadion yang berada di kawasan Gedebage, Kota Bandung, tersebut. “Proses renovasi stadion itu membutuhkan waktu sekitar 3 bulan,” tutur Wali Kota Bandung Ridwan Kamil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo.co

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper