Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Coppa Italia: Juventus Akhirnya Kalah, Tapi Inter Tersingkir Dramatis

Juventus lolos ke final Coppa Italia setelah menang secara dramatis lewat adu penalti atas Inter Milan meskipun kalah 0-3 dalam pertandingan selama 120 menit.
Leonardo Bonucci merayakan kemenangan Juventus setelah eksekusi penaltinya menjebol gawang Inter Milan/ESPN
Leonardo Bonucci merayakan kemenangan Juventus setelah eksekusi penaltinya menjebol gawang Inter Milan/ESPN

Bisnis.com, JAKARTA - Inter Milan tampil luar biasa menghadapi juara bertahan Juventus dalam pertandingan leg kedua semifinal Coppa Italia, tetapi akhirnya kalah secara dramatis melalui adu penalti dengan skor 3-5 di Stadion Giuseppe Meazza di San Siro, Milan, pada Kamis pagi WIB (3/3/2016).

Inter memasuki laga leg kedua semifinal Coppa dengan bekal sangat buruk berupa kekalahan telak 0-3 dari Juventus yang diterimanya dalam pertandingan leg pertama di Stadion Juventus di Kota Turin.

Namun, pada pertandingan leg kedua, skuat asuhan Roberto Mancini melesakkan tiga gol tanpa balas dalam permainan waktu reguler 2 x 45 menit sehingga skor agregat 3-3.

Penentuan pemenang pun diteruskan dengan perpanjangan waktu 2 x 15 menit, namun skor agregat tetap 3-3 sehingga harus digelar adu penalti untuk menentukan lawan AC Milan dalam partai final.

AC Milan sehari sebelumnya lolos dengan skor agregat 6-0 dalam dua laga leg semifinal atas tim Lega Pro (Divisi 3) Alessandria.

Dalam pertandingan di San Siro, Inter Milan mengakhiri 19 laga tanpa kalah milik Si Nyonya Tua, julukan Juventus—hanya dua kali seri—di semua kompetisi. Skornya pun telak yakni 3-0.

Dua dari tiga gol Inter dikontribusi Marcelo Brozovic, pemain pinjaman dari klub Kroasia Dinamo Zagreb, pada menit ke-16 dan penalti menit 82, sedangkan satu gol lainnya dicetak Ivan Perisic ketika babak kedua baru memasuki menit ke-4.

Setelah dilanjutkan ke perpanjangan waktu 2 x 15 menit skor pun masih sama, maka dilakukan adu penalti. Brozovic, pemain muda Rey Manaj, dan pemain Timnas Jepang Yuto Nagatomo sukses menjebol gawang Juve yang dikawal kiper Brasil Norberto Murara Neto, tapi Rodrigo gagal dalam eksekusi kedua.

Sementara kelima penendang penalti Juventus semua sukses menjebol gawang Inter yang dikawal kiper Argentina Juan Pablo Carrizo. Lima eksekutor itu ialah Andrea Barzagli, Simone Zaza, Alvaro Morata, Paul Pogba, dan Leonardo Bonucci.

Satu eksekusi penalti lagi, yang kelima dari Inter Milan, tidak dilaksanakan, karena klub berjuluk I Nerazzurri sudah kalah 3-5.

Partai final dijadwalkan berlangsung pada 21 Mei 2016 di Stadion Olimpico Roma. Juventus merupakan juara bertahan turnamen ini, di final pada 20 Mei tahun lalu menundukkan Lazio 2-1. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters & ESPN
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper