Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Piala Jerman: Menang 3-0, Bayern Munchen Lolos ke Semifinal

Bayern Munchen dan Hertha Berlin lolos ke semifinal Piala Jerman setelah menundukkan lawan-lawannya dari divisi yang lebih rendah dalam perempat final.
Striker Bayern Munchen Robert Lewandowski (tengah) merayakan gol pertama ke gawang Bochum dengan assist Thomas Muller (kiri)/ESPN
Striker Bayern Munchen Robert Lewandowski (tengah) merayakan gol pertama ke gawang Bochum dengan assist Thomas Muller (kiri)/ESPN

Bisnis.com, JAKARTA - Bayern Munchen dan Hertha Berlin lolos ke babak semifinal Piala Jerman (DFB Pokal) setelah menundukkan lawan-lawannya yang merupakan kontestan dari divisi yang lebih rendah dalam pertandingan perempat final pada Kamis pagi WIB (11/2/2016).

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion RewirPower di Bochum, Munchen menggasak tim peringkat kelima 2.Bundesliga (Divisi 2) tersebut dengan skor telak 3-0.

Ujung tombak berkebangsaan Polandia Robert Lewandowski sukses membuka skor pada menit ke-38 dengan memaksimalkan assist dari Thomas Muller.

Semenit menjelang turun minun, Muller sendiri sebenarnya sangat berpeluang untuk mencatatkan namanya di papan skor, tetapi eksekusi penaltinya gagal membuahkan gol.

Memasuki babak kedua, pemain Timnas Spanyol berdarah Brasil Thiago Alcantara menggandakan keunggulan tim tamu. Thiago, putra dari Mazinho alias Iomar do Nascimento, yang ikut membawa Brasil juara Piala Dunia 1994, menyambar assist Muller lagi untuk mencetak gol kedua Munchen.

Munchen akhirnya menyudahi pertandingan dengan skor telak 3-0 setelah Lewandowski mencetak gol keduanya dalam laga tersebut pada menit ke-90. Kali ini dia memanfaatkan umpan Arjen Robben.

Sementara itu dalam pertandingan perempat final lainnya di Stadion Voith Arena, Hertha Berlin mengatasi perlawanan tuan rumah Heidenheim dengan skor 3-2.

Sempat tertinggal dari tuan rumah lewat gol Arne Feizk pada menit ke-10, Hertha mampu membalikkan skor lewat tiga gol yang dilesakkan Vedad Ibisevic pada menit 14 dan 21 serta Genki Haraguchi pada menit 58.

Heidenheim hanya bisa memperkecil skor menjadi 2-3 setelah Marc Schnatterer sukses mengeksekusi penalti 8 menit menjelang wasit berdarah Turki Deniz Aytekin mengakhiri pertandingan.

Dalam babak semifinal yang digelar pada 19 April 2016, Hertha Berlin akan menjamu Borussia Dortmund dan Bayern Munchen menjadi tuan rumah bagi Werder Bremen.

Borussia Dortmund dan Werder Bremen sehari sebelumnya memastikan lolos ke semifinal setelah sama-sama mencatat kemenangan dengan skor 3-1 atas dua tim sesama kontestan Bundesliga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters & ESPN
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper