Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Laga Uji Coba, Portugal Disikat Prancis 0-1 di Lisbon

Portugal menyerah dengan skor tipis 0-1 dari tamunya Prancis dalam pertandingan persahabatan di Stadion Stadion Jose Alvalade di Kota Lisbon pada Sabtu pagi WIB (5/9/2015).
Ujung tombak Portugal Cristiano Ronaldo menerima tekel dari pemain Prancis Morgan Schneiderlin dalam laga uji di Lisbon. Prancis menang 1-0./Reuters-Rafael Marchante
Ujung tombak Portugal Cristiano Ronaldo menerima tekel dari pemain Prancis Morgan Schneiderlin dalam laga uji di Lisbon. Prancis menang 1-0./Reuters-Rafael Marchante

Bisnis.com, JAKARTA - Portugal menyerah dengan skor tipis 0-1 dari tamunya Prancis dalam pertandingan persahabatan di Stadion Stadion Jose Alvalade di Kota Lisbon pada Sabtu pagi WIB (5/9/2015).

Pemain bintang yang sehari-hari merumput bersama Real Madrid, Cristiano Ronaldo, diturunkan selama 67 menit oleh pelatih Fernando Santos, namun gagal menjebol gawang Prancis, yang akan menjadi tuan rumah putaran final Piala Eropa (Euro) tahun depan.

Gagal mencetak gol, Ronaldo akhirnya digantikan oleh Ricardo Quaresma, pemain sayap milik klub Super Lig Turki Besiktas.

Namun pergantian itu pun tak berarti apa-apa, justru Prancis mencetak gol kemenangan melalui tendangan bebas Mathieu Valbuena hanya 5 menit menjelang laga usai dan setelah 5 menit berada di lapangan menggantikan Moussa Sissoko.

Bagi Portugal, pertandingan yang dipimpin wasit Danny Makkelie dari Belanda itu bagian dari persiapan untuk menjalani lanjutan kualifikasi Euro 2016. Portugal akan bertamu ke Albania pada Senin (7/9/2015) mulai pk. 01:45 WIB. Pertandingan itu direncanakan disiarkan secara langsung oleh Global TV.

Portugal untuk sementara memimpin Grup I dengan nilai 12, diikuti oleh Denmark dan Albania masing-masing mengoleksi 11 angka, serta Serbia dan Armenia dengan nilai masing-masing 1.

Sementara itu, Prancis sebagai tuan rumah langsung lolos ke putaran final Euro 2016 dan pertandingan ini dimaksudkan sebagai sarana menjaga kualitas dan kebugaran skuat besutan pelatih Didier Deschamps lantaran Les Bleus tak ikut babak kualifikasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper