Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MU Masukkan De Gea Dalam Skuat ke Liga Champions

Niat baik Manchester United tetap memberi tempat bagi David de Gea setelah kegagalannya pindah ke Real Madrid diwujudkan dengan memasukkan nama kiper itu ke skuat yang didaftarkan ke Liga Champions Eropa.
David de Gea/Reuters
David de Gea/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Niat baik Manchester United tetap memberi tempat bagi David de Gea setelah kegagalannya pindah ke Real Madrid diwujudkan dengan memasukkan nama kiper itu ke skuat yang didaftarkan ke Liga Champions Eropa.

Kiper Timnas Spanyol itu gagal balik ke klub negaranya akibat keterlambatan pengurusan dokumen sehingga sedikit saja melewati limit waktu bursa transfer. Padahal De Gea telah secara jelas memperlihatkan sikap enggan bertahan di MU dan pelatih Louis van Gaal pun telah menyingkirkannya dalam empat laga awal Liga Primer Inggris musim ini dan juga dua laga play off Liga Champions.

Pencantuman nama penjaga gawang berusia 24 tahun tersebut ke dalam daftar pemain yang akan bertarung di Liga Champions mengindikasikan pemain terbaik MU dua kali itu segera kembali masuk ke tim utama dan menggusur penjaga gawang Timnas Argentina Sergio Romero yang menjadi pilihan sementara.

De Gea sendiri sedang bersama Timnas Spanyol yang akan menjalani dua pertandingan lanjutan babak kualifikasi Piala Eropa (Euro) 2016 menjamu Slowakia dan bertandang ke Masedonia.

Pelatih Spanyol Vicente del Bosque menyatakan De Gea harus bermain secara reguler jika ingin tetap masuk skuat utama timnas berjuluk La Furia Roja.

Setelah lolos dari play off dengan mengalahkan Club Brugges dari Belgia, MU berada di Grup B Liga Champions bersama PSV Eindhoven, CSKA Moskwa, dan Wolfsburg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Sky Sports
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper