Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PIALA PRESIDEN 2015, Jokowi: Sepak Bola Indonesia Perlu Langkah Besar

Tidak apa-apa kita diberi sanksi oleh FIFA. Keadaan ini juga dialami oleh negara lain ketika mereka melakukan pembenahan sepak bola mereka.
Presiden Joko Widodo berfoto bersama para pemain dari Bali United dan Persija Jakarta sebelum pertandingan Piala Presiden 2015 dimulai./Bisnis-Natalia Indah Kartikaningrum.
Presiden Joko Widodo berfoto bersama para pemain dari Bali United dan Persija Jakarta sebelum pertandingan Piala Presiden 2015 dimulai./Bisnis-Natalia Indah Kartikaningrum.

Bisnis.com, GIANYAR--Piala Presiden 2015 resmi digelar mulai Minggu, 30 Agustus 2015 setelah Presiden Jokowi membuka langsung kompetisi itu di stadion Kapten Dipta di Desa Buruan, Gianyar.

Dalam sambutannya, Jokowi mengatakan bahwa dirinya senang sekali karena akhirnya pertandingan sepak bola di Indonesia bisa bergulir kembali.

"Tidak apa-apa kita diberi sanksi oleh FIFA. Keadaan ini juga dialami oleh negara lain ketika mereka melakukan pembenahan sepak bola mereka," ujar Jokowi saat memberikan sambutan, Minggu (30/8/2015).

Dia menyatakan bahwa kebangkitan sepak bola sebuah negara memerlukan langkah besar dan reformasi sepak bola merupakan pilihan yang harus diambil untuk kebangkitan sepak bola nasional ke depan.

Jokowi membuka Piala Presiden 2015 dengan memahat trofi juara yang terbuat dari kayu. Kemudian Jokowi turun ke lapangan, bergabung bersama tim Bali United dan Persija Jakarta yang berlaga dalam pertandingan perdana ini untuk melakukan kick off.

Dalam Turnamen Piala Presiden 2015 ini 13 klub ISL dan 3 klub dari divisi utama siap bertarung memperebutkan Piala Presiden di 4 kota tuan rumah yakni Bali, Makassar, Malang, dan Bandung.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper